https://jatim.times.co.id/
Berita

Pisah Sambut Pangdivif 2 Kostrad Bersama MTC

Kamis, 10 Oktober 2024 - 21:54
Pisah Sambut Pangdivif 2 Kostrad Bersama MTC Suasana pisah sambut pemberian cinderamata kepada Pangdivif 2 Kostrad Malang oleh Malang Tahes Club (MTC). (Foto: Rizky Kurniawan Pratama/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, MALANG – Gelaran dalam rangka pisah sambut Panglima Divisi Infanteri (Pangdivif) 2 Kostrad, oleh Malang Tahes Club (MTC) berjalan haru dan meriah. Digelar di Hotel Grand Mercure Malang Mirama, Kamis (10/10/2024) malam, menandai kembalinya sosok Mayjen TNI Susilo di Bhumi Arema.

Ketua MTC Yusron Virmanza mengucapkan terima kasihnya atas dedikasi Mayjen TNI Anton Yuliantoro sebagai Pangdivif 2 Kostrad sekaligus pembina MTC.

Ia menyampaikan sebagai kelompok filantropi sinergitas antara TNI bersama dengan MTC sudah sangat kental. 

"Terima kasih atas pembinaannya selama ini. Atas kolaborasi yang telah dilakukan, kami selama ini melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan selalu berkolaborasi dengan TNI termasuk Divif 2 Kostrad," ujar Yusron, Kamis (10/10/2024).

Sementara, Pangdivif 2 Kostrad baru yakni, Mayjen TNI Susilo mengatakan, capaian ini bukan atas usaha kerasnya semata. Melainkan, ada doa sosok yang sangat mulia di hidupnya yaitu sang ibunda. 

"Muliakanlah orangtuamu maka hidup kita akan mulia.  Mohon dukungannya selama bertugas sebagai Pangdivif 2 Kostrad. Tidak ada yang berbeda antara Letkol Susilo dan Mayjen Susilo," tuturnya.

Pangdivif-2-Kostrad-Malang-a.jpg

Ia menyampaikan bahwa Malang ini sangat kental dengan budayanya. Dengan begitu, ia ingin bisa mewujudkan TNI dekat dengan budaya dan masyarakat.

"Saya berusaha mewujudkan bahwa TNI dekat dengan kebudayaan. Dan Malang ini budayanya sangat gemah ripah loh jinawi," katanya.

Terakhir, Pangdivif 2 Kostrad yang lama, yakni Mayjen TNI Anton Yuliantoro menyampaikan beribu terima kasih atas sinergi dengan MTC dan stakeholder lainnya selama bertugas di Malang.

Ia mengaku, selama lima bulan bertugas sebagai Pangdivif 2 Kostrad tidak bisa bergerak sendiri. 

"Kami juga selalu berpesan kepada seluruh prajurit, jangan mencari hidup dari satuanmu tapi berusaha hidupi satuanmu. Kepada komandan satuan jangan berpikir berapa lama kamu bertugas di tempat itu, melainkan seberapa besar yang kamu perbuat di satuanmu," tandasnya.

Di akhir kegiatan pisah sambut, saling memberikan cindera mata pun terjadi, khususnya cindera mata diberikan kepada Mayjen TNI Anton Yuliantoro yang mengakhiri masa tugasnya sebagai Pangdivif 2 Kostrad di Malang. (*)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.