https://jatim.times.co.id/
Berita

Sukseskan Pemilu Serentak 2024, KPU Gandeng Jurnalis dan Tokoh Banyuwangi Selatan

Senin, 07 Oktober 2024 - 16:39
Sukseskan Pemilu Serentak 2024, KPU Gandeng Jurnalis dan Tokoh Banyuwangi Selatan Mengenakan baju putih, Divisi Teknis Penyelenggara KPU Banyuwangi, Anang Lukman Afandi, saat beradi di kegiatan media Gathering. (Foto: Fazar Dimas/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, BANYUWANGI – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Banyuwangi (KPU Kabupaten Banyuwangi) mengajak jurnalis dan tokoh masyarakat Banyuwangi Selatan untuk bersama-sama mensukseskan Pilkada Kabupaten Banyuwangi 2024. 

Kegiatan bertajuk ‘Media Gathering Sosialisasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta Bupati dan Wakil Bupati Banyuwangi pada Pilkada Serentak Tahun 2024’ dilaksanakan di Doesoen Kakao, Glenmore, Banyuwangi, Senin (7/10/2024).

Ketua KPU Banyuwangi, Dian Purnawan yang diwakili oleh Divisi Teknis Penyelenggara KPU Banyuwangi, Anang Lukman Afandi menyampaikan rasa terimakasih kepada rekan-rekan media.

Menurutnya, media adalah mitra kerja KPU Banyuwangi. Pasalnya, lembaga penyelenggara pemilihan umum ini tidak bisa berjalan optimal tanpa dukungan media dan masyarakat.

Selain itu, media juga dianggap sebagai corong memberikan informasi terkait tahapan Pilkada ini. 

“Kami berharap kita semua (media dan para tokoh masyarakat) tetap menjadi mitra kerja dalam rangka saling sounding informasi,” kata Anang.

Pada kesempatan kali ini, Anang juga menjelaskan tahapan-tahapan Pilkada 2024.

KPU-Gandeng-Jurnalis-dan-Tokoh-Banyuwangi-Selatan.jpg

“Saat ini para paslon memasuki masa kampanye hingga 23 November 2024 nanti,” cetusnya.

Anang menegaskan, pengawasan Pemilu ini tidak hanya menjadi tanggung jawab penyelenggara (KPU dan Bawaslu), tapi juga seluruh masyarakat.

“Tidak hanya media, masyarakat juga boleh melaporkan apabila ada pelanggaran-pelanggaran selama tahapan Pilkada 2024 ini,” terangnya.

KPU Banyuwangi berharap masyarakat dapat aktif berpartisipasi dalam mendukung dan mensukseskan Pilkada 2024. 

Menariknya, dipenghujung acara para peserta melakukan deklarasi serempak untuk turut aktif mendukung kesuksesan Pilkada 2024.

Sebagai informasi, disela-sela acara peserta melakukan doa dan tahlil untuk almarhum Sidiq Bintoro Jalu yang merupakan pemilik Banyuwangi 1 TV sekaligus pelopor tv lokal di Bumi Blambangan. (*)

Pewarta : Syamsul Arifin
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.