https://jatim.times.co.id/
Berita

DPR Festival 2024 Sukses Hadirkan Magis di Panggung Musik Surabaya

Senin, 07 Oktober 2024 - 18:47
DPR Festival 2024 Sukses Hadirkan Magis di Panggung Musik Surabaya Suasana hingar bingar De Poppin Rhythm (DPR) Festival di Bhumi Mariner, Karang Pilang, Surabaya, Minggu (6/10/2024). (Foto: Dok.DPR)

TIMES JATIM, SURABAYA – De Poppin Rhythm atau DPR Festival sukses digelar pada 5-6 Oktober 2024 di Bhumi Mariner, Karang Pilang, Surabaya.

Acara yang disebut-sebut sebagai salah satu festival musik terbesar di kota ini tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga menciptakan momen-momen magis yang membekas di hati para pengunjung.

Dengan menghadirkan kombinasi artis dari berbagai genre musik, DPR Festival menjadi panggung yang mempersatukan beragam aliran dan komunitas.

Beberapa nama besar seperti JKT48, Efek Rumah Kaca, Tulus, Nadin Amizah, Hindia, Sal Priadi, hingga Reality Club tampil memukau penonton.

Selain itu, penampilan tak terlupakan dari Banda Neira, Feast, For Revenge, Rumah Sakit dan Vierratale x Killing Me Reunion turut mengguncang panggung, menciptakan suasana meriah selama dua hari penuh.

Penanggung jawab acara, Marvin Hidayat, menyampaikan harapannya agar DPR Festival bisa menjadi wadah bagi kreativitas dan inspirasi. 

“Kami berharap DPR Festival dapat menjadi tempat berkumpulnya kreativitas dan kolaborasi. Semoga acara ini memberikan pengalaman tak terlupakan bagi semua yang hadir,” ungkap Marvin. 

Ia juga berharap bahwa festival ini tidak hanya menjadi hiburan semata, tetapi menjadi ruang untuk kolaborasi yang kuat antara komunitas, fanbase, dan pengunjung.

Salah satu momen epik di hari pertama adalah keterlibatan fanbase JKT48 yang berasal dari skena punk rock.

Fenomena ini menarik perhatian karena JKT48 yang lekat dengan citra J-pop, berhasil menarik minat penggemar punk yang biasanya kritis terhadap budaya pop mainstream.

Kedekatan dan intensitas interaksi antara anggota JKT48 dengan penggemarnya berhasil memikat punkers yang mencari otentisitas dalam interaksi tersebut, sesuatu yang jarang ditemui dalam dunia musik punk sendiri.

Fenomena ini membuktikan bagaimana budaya populer dapat menjembatani berbagai subkultur dan mengaburkan batas-batas identitas musik tradisional.

DPR Festival 2024 kemudian ditutup dengan penampilan energik Hindia di hari kedua. Hindia memukau penonton dengan membawakan lagu "Cincin," yang menggambarkan perjalanan hidup yang berkelanjutan dan penuh dinamika.

Suasana panggung benar-benar pecah ketika Hindia menyanyikan lirik “Begitu terus sampai iblis tobat dan sedekah,” menutup festival dengan semangat yang membara.

Dengan suasana yang meriah dan lineup yang luar biasa, DPR Festival 2024 berhasil menciptakan pengalaman tak terlupakan bagi para pengunjung. Festival ini menjadi bukti nyata bahwa musik dapat mempersatukan berbagai komunitas dan memberikan dampak mendalam di luar sekadar hiburan. (*)

Pewarta : Lely Yuana
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.