https://jatim.times.co.id/
Berita

Kepemimpinan Gus Salman, PCNU Jombang Berhasil Bangun 21 Gedung MWCNU

Minggu, 27 Oktober 2024 - 11:35
Kepemimpinan Gus Salman, PCNU Jombang Berhasil Bangun 21 Gedung MWCNU KH. Salmanuddin Yazid atau Gus Salman saat memberikan sambutan semasa masih menjabat sebagai Ketua PCNU Jombang periode 2017-2022. (FOTO: Dok. LTNNU Jombang)

TIMES JATIM, JOMBANG – KH. Salmanuddin Yazid atau yang lebih dikenal dengan Gus Salman, selama menjabat sebagai Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama atau PCNU Jombang Periode 2017-2022 telah berhasil menorehkan sejumlah prestasi yang signifikan. 

Selama kepemimpinannya, Gus Salman yang merupakan pemimpin visioner ini tidak hanya memajukan sektor keagamaan, tetapi juga infrastruktur dan kemandirian ekonomi bagi masyarakat NU Jombang.

Salah satu prestasi gemilang Gus Salman di bidang infrastruktur adalah pembangunan sejumlah fasilitas penting bagi organisasi. Di bawah kepemimpinannya, kantor permanen Lembaga Pendidikan Ma’arif NU pertama kali berhasil dibangun. 

Tak hanya itu, Gus Salman juga sukses mendirikan kantor PCNU di Mojoagung serta beberapa kantor lembaga lainnya. Pembangunan gedung serbaguna juga menjadi bukti komitmennya dalam memperkuat kelembagaan NU di Jombang.

“Berkat kepemimpinan Gus Salman, 21 Gedung MWCNU berdiri di setiap kecamatan di Jombang. Ini pencapaian besar yang mempermudah koordinasi dan memperkuat jaringan NU di akar rumput,” ungkap Muhammad Muchlis, mantan Sekretaris PCNU Jombang yang turut mendampingi Gus Salman selama masa jabatannya, Sabtu (26/10/2024).

Tidak hanya infrastruktur, Gus Salman juga aktif dalam membangun sistem ekonomi yang mandiri bagi warga Nahdliyin. Ia mendorong berdirinya Baitul Maal wat Tamwil (BMT NU) sebagai lembaga keuangan mikro yang membantu ekonomi warga NU. 

Selain itu, melalui CV NU Mandiri yang bergerak dibibang petanian, salah satu upaya Gus Salman mendongkrak perekonomian petani warga Nahdliyin. Kemudian ia berperan aktif mengembangkan Rumah Sakit NU (RSNU) Jombang, ia juga memperkuat sektor kesehatan, memberi akses layanan kesehatan bagi masyarakat.

"Di era kepemimpinan Gus Salman, BMT NU berhasil tumbuh pesat dan CV NU Mandiri menjadi motor penggerak kemandirian ekonomi warga NU dalam bidang pertanian. Selain itu, RSNU juga menjadi salah satu fasilitas kesehatan unggulan yang melayani warga dengan baik,” ujarnya.

Prestasi lain yang tak kalah penting adalah gerakan masif pengumpulan kaleng koin melalui LAZISNU. Di bawah kepemimpinan Gus Salman, program ini menjadi sarana untuk membangun solidaritas dan membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Kaleng koin LAZISNU sangat masif di masa Gus Salman. Setiap sudut desa di Jombang hampir selalu ada kaleng koin, dan ini sangat membantu dalam penggalangan dana bagi warga yang membutuhkan bantuan,” kata Ahmad Zainudin mantan Ketua LAZISNU Jombang.

Dengan sederet pencapaian ini, Gus Salman telah membuktikan dirinya sebagai pemimpin yang tidak hanya memperkuat fondasi keagamaan, tetapi juga ekonomi dan sosial di kalangan Nahdliyin Jombang. 

“Menurut saya kepemimpinan Gus Salman yang progresif dan berorientasi pada kemajuan terus dikenang dan menjadi inspirasi bagi pengurus NU berikutnya,” pungkasnya. (*)

Pewarta : Rohmadi
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.