https://jatim.times.co.id/
Olahraga

Timnas Indonesia Diunggulkan, Shin Tae-yong Minta Timnya Tak Remehkan China

Selasa, 15 Oktober 2024 - 09:00
Timnas Indonesia Diunggulkan, Shin Tae-yong Minta Timnya Tak Remehkan China Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong berharap anak asuhnya tak meremehkan tuan rumah China (FOTO: PSSI)

TIMES JATIM, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong berharap anak asuhnya tetap fokus memberikan yang terbaik dan tak meremehkan China meski calon lawan mereka itu tidak dalam performa terbaik.

Skuad Garuda akan menghadapi China di Stadion Qingdao Youth Football pada Selasa (15/10/2024) besok dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Di Grup C saat ini, China meringkuk di dasar klasemen karena belum meraih satu poin pun. Sementara Indonesia belum terkalahkan dengan meraih hasil imbang lawan tiga tim kuat sebelumnya - Arab Saudi, Australia dan Bahrain.

Maka tak heran, banyak yang memprediksi Indonesia bakal mudah meraup tiga poin perdana di laga kali ini. Namun Shin Tae-yong tak mau timnya jemawa.

“Meskipun timnas China telah mengalami tiga kekalahan berturut-turut, saya tetap menghargai usaha dan penampilan mereka. Saat menghadapi banyak tim kuat di Asia, China sering menerapkan strategi bertahan rendah dan berhasil tampil cukup solid,” katanya dalam konferensi pers, Senin (14/10/2024).

Pelatih asal Korea Selatan itu pun meminta timnya fokus dan mewaspadai kebangkitan China, apalagi mereka tampil di depan publik sendiri dan dianggap memiliki kualitas bertahan cukup baik.

“Kedua tim memiliki peluang yang seimbang, 50-50. Hasil pertandingan besok akan sangat tergantung pada siapa yang mampu memaksimalkan peluang dan mencetak gol lebih banyak,” imbuhnya.

Shin Tae-yong pun menjamin Timnas Indonesia sudah siap memberikan performa terbaik demi meraih hasil maksimal. “Kami tiba di Qingdao dari Bahrain dengan semangat dan keberanian tinggi. Kami berharap dapat memberikan yang terbaik dan meraih hasil positif,” pungkasnya. (*)

Pewarta : Sholihin Nur
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.