https://jatim.times.co.id/
Berita

SMA Negeri 1 Pacitan Sukses Loloskan Siswanya ke Olimpiade Sains Nasional 2024

Senin, 26 Agustus 2024 - 09:07
SMA Negeri 1 Pacitan Sukses Loloskan Siswanya ke Olimpiade Sains Nasional 2024 Foto: Zakky saat pemberangkatan di dampingi Kepsek SMAN 1 Pacitan, Kacabdindik Indiyah dan Kadiknas Provinsi Jatim (Foto: Rojihan/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PACITANSMA Negeri 1 Pacitan kembali menorehkan prestasi gemilang di bidang pendidikan. Kali ini, seorang siswa dari sekolah yang juga almamater Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY, berhasil lolos seleksi ketat untuk bertanding dalam ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat SMA/MA tahun 2024. 

Ia dalah Zakky Ahmad Billy Adi Nugroho, siswa kelas 11 yang lolos untuk mengikuti kompetisi bergengsi di bidang Geografi, setelah nilai seleksinya berhasil memenuhi passing grade yang ditetapkan oleh panitia.

Prestasi yang diraih oleh Zakky ini, tidak hanya membawa kebanggaan bagi sekolahnya, tetapi juga bagi Dinas Pendidikan Cabang Pacitan. 

Bagaimana tidak, Ia menjadi satu-satunya peserta dari Pacitan, yang berhasil menembus tahap nasional.

Dengan keberhasilannya, SMA Negeri 1 Pacitan turut menjaga reputasi dan performa Cabang Dinas Pendidikan Pacitan di tingkat provinsi dan nasional.

Zakky Ahmad Billy resmi diberangkatkan menuju Jakarta setelah mengikuti acara pelepasan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur di Hotel Halogen Airport, Sedati, Sidoarjo, pada Minggu (25/8) malam. 

Acara tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur, Aries Agung Paewai, dan dihadiri oleh Kepala SMAN 1 Pacitan, Adi Supratikto, serta Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Pacitan, Indiyah Nurhayati.

Dalam ajang OSN 2024, Zakky akan bergabung dengan 83 kontingen lainnya, dari Jawa Timur, untuk bersaing di berbagai cabang ilmu. 

Kompetisi tersebut akan berlangsung di Jakarta, pada 26 Agustus hingga 1 September 2024. Khusus untuk bidang Geografi, Zakky akan mengikuti ujian di SMA Labschool Jakarta yang terletak di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur.

Kepala SMAN 1 Pacitan, Adi Supratikto, menyampaikan rasa bangganya atas keberhasilan Zakky yang mampu lolos hingga tingkat nasional. 

"Kami sangat bangga Zakky bisa lolos seleksi dan mewakili Pacitan di ajang OSN nasional. Ini adalah prestasi luar biasa, dan kami berharap Zakky bisa memberikan yang terbaik serta mengharumkan nama Pacitan," ujarnya. 

Adi juga menambahkan bahwa dukungan penuh terus mengalir dari pihak sekolah, keluarga, dan rekan-rekan Zakky. 

Dia pun berharap, semangat kompetisi Zakky tetap terjaga hingga tahap final, serta memberikan kontribusi positif bagi Jawa Timur.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur, Aries Agung Paewai, mengapresiasi seluruh peserta OSN yang lolos ke tingkat nasional. 

Menurutnya, keberhasilan mereka mencerminkan kerja keras dan komitmen yang kuat dari para siswa serta pihak sekolah dalam mempersiapkan generasi unggul.

"Kami sangat bangga dengan pencapaian ini. Mereka adalah representasi dari siswa-siswa terbaik Jawa Timur yang telah melalui berbagai seleksi ketat. Kami berharap seluruh peserta dapat memberikan yang terbaik dan menjunjung tinggi sportivitas selama kompetisi," tutur Aries.

Zakky Ahmad Billy bukanlah peserta yang terpilih begitu saja. Sebelumnya, ia harus melewati serangkaian seleksi mulai dari tingkat kabupaten hingga provinsi, di mana hanya siswa dengan nilai terbaik yang berhasil lolos.

 Dalam persiapannya, Zakky didukung oleh guru-guru berpengalaman di SMAN 1 Pacitan serta pembimbing khusus di bidang Geografi. Persiapan akademis dan mental telah dilakukan dengan matang untuk menghadapi tantangan di tingkat nasional.

Sementara itu, Zakky dan kontingen lainnya dari Jawa Timur akan menginap di Hotel Luxury Inn Arion, Jakarta Timur, selama berlangsungnya OSN.

 Sedangkan registrasi peserta dan pembukaan acara dilakukan di Grand Paragon Hotel, Jakarta Barat, sebagai titik kumpul semua peserta dari berbagai provinsi di Indonesia.

Olimpiade Sains Nasional (OSN) merupakan kompetisi tahunan yang bertujuan untuk menggali potensi siswa di bidang sains dan teknologi. 

Kompetisi ini diikuti oleh siswa dari seluruh Indonesia yang telah lolos seleksi di tingkat provinsi. 

Pada tahun 2024, berbagai cabang ilmu yang dilombakan meliputi Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Geografi, Ekonomi, dan Astronomi. 

Selain memperoleh medali dan penghargaan, para peserta yang berhasil menjadi juara juga berkesempatan untuk mewakili Indonesia di ajang internasional.

Bagi Zakky Ahmad Billy, keberhasilan lolos ke OSN 2024 merupakan langkah awal menuju cita-citanya. 

Ia berharap bisa memberikan yang terbaik, tidak hanya untuk dirinya sendiri, tetapi juga untuk sekolah, keluarga, dan seluruh masyarakat Pacitan. 

Dengan segala persiapan yang telah dilakukan, Zakky optimis dapat menghadapi tantangan yang ada dan membawa pulang prestasi membanggakan dari Jakarta.

"Ini adalah kesempatan besar bagi saya untuk belajar dan berkompetisi di tingkat nasional. Saya berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung saya, dan saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik," ucap Zakky. 

Bermodalkan semangat dan tekad yang kuat, Zakky siap mengharumkan nama SMAN 1 Pacitan di ajang Olimpiade Sains Nasional 2024. (*)

Pewarta : Rojihan
Editor : Yatimul Ainun
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.