https://jatim.times.co.id/
Berita

KNPI Banyuwangi Komitmen Berperan Aktif Dukung Kemajuan Daerah

Jumat, 18 Oktober 2024 - 11:33
KNPI Banyuwangi Komitmen Berperan Aktif Dukung Kemajuan Daerah KNPI Banyuwangi, audiensi dengan Pj Sekda Kabupaten Banyuwangi, Dr. Ir. H. Guntur Priambodo, MM. (FOTO: Dokumentasi TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, BANYUWANGI – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Banyuwangi, Jawa Timur, komitmen akan berperan serta aktif dalam mendukung kemajuan daerah.

Pernyataan tersebut dilontarkan Ketua DPD KNPI Banyuwangi, M Khoirul Abas, saat audiensi dengan Pelaksana Jabatan (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banyuwangi, Dr. Ir. H. Guntur Priambodo, MM, Kamis kemarin (17/10/2024).

KNPI-Banyuwangi-2.jpgKNPI Banyuwangi, audiensi dengan Pj Sekda Kabupaten Banyuwangi, Dr. Ir. H. Guntur Priambodo, MM. (FOTO: Dokumentasi TIMES Indonesia)

Pertemuan di Lounge Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi, tersebut juga dihadiri sejumlah perwakilan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) dan Organisasi Mahasiswa Ekstra Kampus (ORMEK).

Ikut mendampingi Sekda, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Banyuwangi, Drs. R Agus Mulyono, M Si, serta jajaran dinas terkait.

“Audiensi tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara pengurus KNPI Banyuwangi, yang merupakan perwakilan pemuda dengan pemerintah daerah,” ucap Ketua KNPI Banyuwangi, M Khoirul Abas, Jumat (18/10/2024).

“Salah satu yang menjadi point diskusi adalah bersinergi terkait gagasan dalam mendukung percepatan pembangunan daerah,” imbuhnya.

Selain itu, audiensi juga membahas tentang rencana pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) KNPI Banyuwangi, yang rencananya akan digelar pada 28 Oktober 2024 mendatang.

Dalam tatap muka, diskusi berlangsung cukup cair dan gayeng. Maklum, antara Ketua KNPI Banyuwangi dan Sekda Kabupaten Banyuwangi, sama-sama pernah menjadi aktivis dimasa mahasiswa. Abas, sapaan akrab M Khoirul Abas, merupakan pentolan dilingkungan HMI dan KAHMI Banyuwangi. Begitu pula dengan Guntur, panggilan karib Sekda Kabupaten Banyuwangi, dia juga kental dengan aktivis mahasiswa Hijau Hitam.

“Kami menyambut baik kedatangan teman-teman KNPI Banyuwangi, dan kami akan mensupport penuh,” tegas Guntur.

Guna mewadahi aspirasi KNPI Banyuwangi, masih Guntur, dia berencana akan membuat agenda untuk kegiatan kepemudaan yang melibatkan organisasi kepemudaan, OMEK dan BEM. Disitu generasi muda dapat melakukan kajian secara rinci, komprehensif terkait gagasan kebijakan untuk perkembangan banyuwangi.

“Diharapkan bisa menghasilkan rekomendasi untuk pemerintah daerah serta dapat disinergikan dengan visi-misi pemerintah daerah. Kegiatan bisa difasilitasi oleh Pemerintah Daerah Banyuwangi melalui Dinas Pemuda dan Olahraga,” cetus Guntur.

Agenda audiensi KNPI Banyuwangi dimasa transisi kepemimpinan daerah ini diyakini bakal menjadi angin segar bagi kemajuan kabupaten paling ujung timur pulau Jawa kedepan. (*)

Pewarta : Syamsul Arifin
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.