https://jatim.times.co.id/
Berita

Semangat Hari Santri, Aji-Gagarin Ajak Pendukungnya Jadi Pemilih Cerdas di Pilkada 2024

Jumat, 18 Oktober 2024 - 12:52
Semangat HSN, Aji-Gagarin Ajak Pendukungnya Jadi Pemilih Cerdas di Pilkada 2024 Pacitan Cabup Pacitan, Indrata Nur Bayuaji dan Cawabup Pacitan, Gagarin kampanye mengenakan pakaian ala santri. (FOTO: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PACITAN – Calon Bupati dan Wakil Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji dan Gagarin, mengusung semangat Hari Santri Nasional (HSN) dalam kampanye Pilkada 2024

Agar lebih menarik dukungan, pasangan nomor urut 2 ini memilih untuk mengenakan pakaian khas santri, lengkap dengan sarung dan kopiah hitam.

Ketua Tim Pemenangan Aji-Gagarin, Arif Setia Budi, mengungkapkan bahwa pemilihan gaya berpakaian ini tidak hanya simbolis, tetapi juga menekankan pentingnya nilai-nilai yang diajarkan oleh para ulama.

 "Kami ingin meneladani Resolusi Jihad KH Hasyim Asy'ari dan menunjukkan bahwa peran ulama sangat penting dalam perjuangan serta kemenangan," jelasnya, Jumat (11/10/2024). 

Arif menambahkan, sejak awal kampanye, Aji-Gagarin sudah mengenakan kopiah hitam dengan warna baju yang identik menyejukkan. 

"Jumat ini kan juga hari berkah untuk mengawali kegiatan, semoga langkah kami diridhai," tambahnya. 

Arif juga menegaskan bahwa Indrata Nur Bayuaji, calon Bupati dari pasangan calon nomor urut 02 ini, dikenal dekat dengan komunitas santri dan pengasuh Pondok Tremas Pacitan.

"Indrata adalah sosok yang memiliki kedekatan dengan santri dan selalu mendukung aktivitas keagamaan," tambahnya.

Hari Santri Nasional diperingati setiap 22 Oktober, dan menjelang momen tersebut, Indrata Nur Bayuaji juga rutin menggelar shalawatan, pengajian, dan dziba' al barzanji setiap bulan, bahkan sebelnya melibatkan pondok pesantren di Pacitan. 

"Ini adalah bagian dari komitmen pasangan Aji-Gagarin dalam membangun hubungan yang erat dengan masyarakat, terutama komunitas santri," tegasnya. 

Dalam kesempatan ini, Aji-Gagarin juga melaksanakan silaturahmi ke beberapa desa, termasuk Desa Poko di Kecamatan Pringkuku, Desa Punung di Kecamatan Punung, dan Desa Gendaran di Kecamatan Donorojo. 

Selain itu, kegiatan kampanye kali ini sekaligus memperkenalkan visi dan misi Aji-Gagarin kepada masyarakat dan mengajak pendukung untuk menjadi pemilih yang cerdas dalam Pilkada 2024 di Pacitan. (*)

Pewarta : Yusuf Arifai
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.