https://jatim.times.co.id/
Berita

PKB Sengaja Tak Ambil Jatah Ketua Komisi DPRD Banyuwangi, Ini Alasannya

Kamis, 03 Oktober 2024 - 20:31
PKB Sengaja Tak Ambil Jatah Ketua Komisi DPRD Banyuwangi, Ini Alasannya Ketua Fraksi PKB DPRD Banyuwangi, Arvy Rizaldy. (FOTO; Dok. TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, BANYUWANGI – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membuat keputusan yang mengejutkan dengan tidak mengambil kursi sebagai pimpinan komisi di DPRD Banyuwangi.

Keputusan itu mengundang tanda tanya di kalangan pengamat politik, mengingat PKB adalah partai dengan jumlah kursi terbanyak kedua setelah PDI Perjuangan, yakni berhasil menguasai 9 kursi dari total 50 kursi DPRD.

Ketua Fraksi PKB DPRD Banyuwangi, Arvy Rizaldy mengatakan, keputusan tersebut bukan tanpa alasan. Menurutnya, PKB memilih fokus pada peningkatan kualitas kerja fraksi, ketimbang memperebutkan posisi struktural yang berfokus pada kekuasaan.

“PKB Banyuwangi, tidak mengambil jatah Pimpinan Komisi. Karena PKB memilih untuk kembali pada marwah perjuangan, yakni ‘Maju Bersama Rakyat’,” tegas Arvy kepada TIMES Indonesia, Kamis, (3/10/2024).

Arvy menegaskan, tanggung jawab politik sebagai wakil rakyat adalah memastikan kepentingan masyarakat tersampaikan, bukan sekadar menduduki jabatan.

“Dan kami yakin ‘Kita Bisa’. Karena semangat kami duduk di kursi DPRD Banyuwangi, adalah semangat pengabdian kepada rakyat,” ujarnya.

Arvy juga menyampaikan ucapan selamat kepada rekan-rekan di DPRD yang telah terpilih menduduki posisi Ketua Komisi. 

"Selamat mengemban tugas bagi yang telah ditetapkan. Dan insyaAllah ini adalah jalan terbaik untuk PKB lebih fokus membangun koalisi dengan rakyat. Mewujudkan Banyuwangi Hebat, Rakyat Bahagia," kata pria yang akrab disapa Mas Dewan Ganteng. (*)

Pewarta : Fazar Dimas Priyatna
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.