TIMES JATIM, MALANG – Mubarok Art Course (MAC), lembaga kursus menggambar, mewarnai, dan kaligrafi untuk anak usia PAUD hingga SD, akan menggelar lomba mewarnai bertajuk “Meraih Cita dengan Warna” pada Minggu, 8 Februari 2026.
Kegiatan tersebut menjadi bagian dari perayaan hari jadi Mubarok Art Course yang pertama sekaligus ruang ekspresi kreatif bagi anak-anak di Malang Raya.
Lomba akan dipusatkan di Gedung Serbaguna Muslimat NU Bululawang, mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai. Antusiasme peserta terbilang tinggi. Laporan yang diterima TIMES Indonesia sebanyak 106 anak telah mendaftar dari berbagai kategori, baik internal maupun umum.
Mochamad Navik Mubarok, Pendiri Mubarok Art Course, mengatakan bahwa kegiatan ini tidak sekadar kompetisi, tetapi juga sarana pendidikan karakter dan pengembangan potensi anak sejak dini.
“Bagi saya, menggambar adalah salah satu cara anak menyampaikan perasaan dan pikiran dalam bentuk visual. Sedangkan mewarnai merupakan media untuk menuangkan imajinasi sekaligus terapi yang menyenangkan. Dari situ, anak belajar fokus, percaya diri, dan berani mengekspresikan diri,” ujarnya, Senin (26/1/2026).

Menurutnya, lomba ini dirancang sebagai ruang belajar yang menggembirakan, bukan sekadar ajang mencari juara. Anak-anak dilatih untuk menikmati proses berkarya, berinteraksi dengan teman sebaya, serta mengenal suasana kompetisi yang sehat.
“Ini event pertama yang kami adakan. Harapannya, anak-anak MAC khususnya dan anak-anak Malang Raya pada umumnya punya pengalaman berharga: tampil, berkarya, dan bangga dengan hasil tangannya sendiri,” tambahnya.
Dalam lomba ini, panitia membuka dua kategori, yakni kategori internal khusus siswa MAC dan kategori umum untuk masyarakat luas.
Kategori internal meliputi PAUD–TK, SD kelas 1–3, serta SD kelas 4–6. Sementara kategori umum terdiri dari SD kelas 1–3 dan SD kelas 4–6. Untuk kategori PAUD–TK umum, kuota telah dinyatakan penuh.
Biaya pendaftaran dipatok terjangkau, yakni Rp15.000 untuk kategori internal dan Rp25.000 untuk kategori umum. Setiap kategori akan memperebutkan hadiah berupa piala, piagam, dan uang tunai bagi juara 1, 2, dan 3, serta piala dan piagam untuk juara harapan 1, 2, dan 3.
Tak hanya itu, seluruh peserta juga akan mendapatkan medali penghargaan dan makan siang dari panitia, sebagai bentuk apresiasi atas keberanian dan semangat mereka mengikuti lomba.

Panitia mengajak para orang tua untuk tidak melewatkan kesempatan ini, mengingat kuota peserta terbatas dan sebagian kategori sudah mulai penuh.
“Ini momentum yang baik untuk mengenalkan anak pada dunia seni sejak dini. Selain melatih motorik halus dan konsentrasi, anak juga belajar bahwa karyanya itu berharga,” kata Navik.
Bagi masyarakat yang ingin mendaftarkan putra-putrinya, pendaftaran masih dibuka untuk beberapa kategori. Informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui kontak panitia di nomor 0823-3875-9960 (Navik).
Dengan konsep lomba yang edukatif, hadiah menarik, serta suasana perayaan ulang tahun pertama Mubarok Art Course, ajang ini diproyeksikan menjadi salah satu event seni anak terbesar di Bululawang awal tahun 2026.
Bagi para orang tua di Malang Raya, inilah saatnya memberi panggung bagi kreativitas buah hati.
"Siapkan krayon terbaik mereka, dan biarkan mimpi diraih melalui warna," pungkasnya.
| Pewarta | : Hainor Rahman |
| Editor | : Hainorrahman |