https://jatim.times.co.id/
Berita

Paslon Petahana Wajib Cuti di Pilkada 2024, Posisi Bupati Ponorogo Akan Diisi Pjs

Selasa, 10 September 2024 - 08:57
Paslon Petahana Wajib Cuti di Pilkada 2024, Posisi Bupati Ponorogo Akan Diisi Pjs Arwan Hamidi, Komisioner KPU Ponorogo. (FOTO: Marhaban/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PONOROGO – Bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko - Lisdyarita akan maju pada Pilkada 2024. Selaku petahana, keduanya wajib mengambil Cuti di Luar Tanggungan Negara (CTLN).

Hal itu sesuai isi Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 1000.2.1.3./4204/Sj tertanggal 30 Agustus 2024.

Dalam surat edaran itu, Kementerian Dalam Negeri meminta petahana yang maju pada Pilkada 2024 mengajukan cuti paling lambat tujuh hari sebelum penetapan pasangan calon kepala daerah.

Penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo sendiri akan diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 22 September 2024. Dengan demikian kandidat petahana wajib mengajukan cuti selambatnya pertengahan September 2024.

"Iya benar, ketentuan cuti bapaslon petahana tertuang dalam surat edaran Mendagri," kata Komisioner KPU Kabupaten Ponorogo Arwan Hamidi, Selasa (10/9/2024).

Menurut Arwan Hamidi surat edaran Mendagri tersebut mengatur  tatacara dan persyaratan CTLN bagi kepala daerah yang mengikuti Pilkada.

"Surat edaran Mendagri ini juga menegaskan para kandidat petahana tidak menggunakan fasilitas yang terkait dengan jabatannya selama masa kampanye," ujar Arwan Hamidi.

Selama masa CLTN, jabatan Bupati Ponorogo akan diisi oleh Pejabat Sementara (Pjs) yang akan menjalankan tugas bupati hingga masa cuti berakhir.

Mekanisme penggantian sementara ini, akan dilakukan setelah bupati dan wakil bupati yang mencalonkan kembali dan mengajukan izin cuti ke Gubernur dan menyampaikan tembusannya kepada KPU.

“Kita menunggu petunjuk teknis dari PKPU Kampanye, ya terutama terkait mekanisme pengisian jabatan sementara," tukas Komisioner KPU Ponorogo Arwan Hamidi terkait regulasi jelang Pilkada 2024. (*)

Pewarta : M. Marhaban
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.