TIMES JATIM, MALANG – Duta Pancasila Kabupaten Malang menggelar road show goes to SMKN 1 Kepanjen, Kabupaten Malang, Selasa (2/11/2021). Road show tersebut dalam rangka mengedukasi para pelajar tentang wawasan kebangsaan dan Pancasila.
Ketua Duta Pancasila Kabupaten Malang Bilqis Islach Waffrodah mengatakan road show sekaligus sosialisasi ini bertujuan untuk membumikan nilai-nilai Pancasila kepada para siswa-siswi.
Kegiatan yang diikuti 70 siswa-siswi kelas 1 SMK ini berlangsung interaktif. Pada kesempatan ini materi yang disampaikan adalah 76 Tahun Indonesia Merdeka dihidupkan oleh Pancasila.
"Kini, 76 tahun setelah proklamasi, apakah kita sudah benar-benar memahami makna dari kemerdekaan Indonesia? Mari menilik 17 makna di balik kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus 1945," ajak Bilqis.
Setelah merdeka, lanjutnya, Indonesia kemudian memiliki tujuan bangsa yang secara formal ada pada Undang-Undang Dasar 1945 (UUD 1945). Tujuan Indonesia ada pada pembukaan UUD 1945 alinea keempat yang berbunyi “..melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial…”.
"Mari bersama-sama kita teruskan perjuangan bapak pendiri bangsa kita di kemerdekaan Indonesia ke-76 tahun ini sebagai pengingat bahwa perjuangan belum usai," jelasnya.
Menurutnya, Kemerdekaan Indonesia berperan sebagai kunci pembuka gerbang kebebasan masyarakat Indonesia untuk berperan. Pada akhirnya, perjuangan untuk mencapai cita-cita bangsa Indonesia ada di tangan generasi penerus bangsa.
Ia berharap, kegiatan ini menumbuhkan semangat nasionalis bagi pemuda yang sudah mulai hilang sehingga jati diri bangsa Indonesia tetap ada.
Tidak hanya pemaparan materi ada juga diadakan sesi Games yang dipandu oleh Fransisca dan Nandany dari Duta Pancasila Kabupaten Malang sekaligus pembagian Golden Tiket bagi peserta yang aktif. (*)
Pewarta | : Mohammad Naufal Ardiansyah |
Editor | : Deasy Mayasari |