https://jatim.times.co.id/
Berita

Mobil Bronto Skylift Petrokimia Berhasil Jinakkan Kebakaran di Smelter Gresik

Rabu, 16 Oktober 2024 - 19:44
Mobil Bronto Skylift Petrokimia Berhasil Jinakkan Kebakaran di Smelter Gresik Mobil Bronto Skylift Petrokimia Gresik saat menjinakkan api di Smelter Gresik. (Foto: PG for TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, GRESIKMobil Bronto Skylift milik PT Petrokimia membantu menjinakkan kebakaran di Smelter Gresik. Ternyata mobil tersebut sangat canggih dan punya banyak kelebihan.

Mobil pemadam kebakaran itu terlihat membantu menjinakkan api saat kebakaran yang terjadi pada Senin 14 Oktober 2024.

Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Tony Wenas menyampaikan terima kasih atas dukungan tersebut.

Direktur Utama Petrokimia Gresik, Dwi Satriyo Annurogo mengungkapkan kebakaran tersebut bisa segera dipadamkan dan tidak menimbulkan koban jiwa. Ini merupakan bentuk sinergitas dan kesiapsiagaan.

"Petrokimia Gresik mengirimkan mobil Pemadam Kebakaran Bronto Skylift," katanya Rabu (16/10/2024).

Mobil ini, kata Dirut PG cukup modern dan mumpuni untuk berbagai medan. Mobil Bronto Skylift mampu memadamkan api di ketinggian 32 meter. 

"Kebetulan kebakaran kemarin berada di posisi yang cukup tinggi," ujar Dwi Satriyo.

Dia menjelaskan, pengiriman mobil Bronto Skylift ini merupakan bentuk kepedulian Petrokimia Gresik, yang juga Koordinator Satgas Bencana Nasional BUMN Wilayah Jawa Timur.

"Mobil ini berkolaborasi dengan mobil pemadam milik Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya," ujarnya.

Sementara itu, Tony Wenas melalui akun Youtube resmi PT Freeport Indonesia (@FreeportIndonesia) menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung PT Freeport Indonesia dalam memadamkan api kebakaran.

"Terima kasih terutama Pemerintah Kabupaten Gresik, Pemerintah Kota Surabaya, Pemerintah Provinsi Jawa Timur, segenap aparat keamanan dari Kodim dan Polres Gresik JIIPE , Petrokimia Gresik, Kawasan Industri Maspion dan seluruh pihak yang membantu kami," ujar Tony singkat.

Terakhir Dwi Satriyo menambahkan, dukungan Petrokimia Gresik terhadap PT Freeport Indonesia dalam menangani kebakaran tidak hanya mengirimkan mobil Bronto Skylift beserta 1 regu pemadam kebakaran. 

Pihaknya juga mensiapsiagakan mobil ambulans yang ada Rumah Sakit Petrokimia Gresik (RSPG), kemudian Instalasi Gawat Darurat (IGD), dan lainnya. 

"Segala kemungkinan harus kita persiapkan. Fasilitas tersebut tidak digunakan karena tidak ada korban jiwa," ucapnya. (*)

Pewarta : Akmalul Azmi
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.