https://jatim.times.co.id/
Berita

Dari Aktivis Hingga Jurnalis, Ini Sepak Terjang Romza Komisioner KPU Nganjuk

Minggu, 16 Juni 2024 - 16:08
Dari Aktivis Hingga Jurnalis, Ini Sepak Terjang Romza Komisioner KPU Nganjuk Romza angota Komisioner KPU Kabupaten Nganjuk Periode 2024-2029. (FOTO: Dok. Romza for TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, NGANJUK – Anggota KPU Kabupaten Nganjuk periode 2024-2028 kini telah ditetapkan dan dilantik oleh KPU RI. Satu dari lima anggota KPU Kabupaten Nganjuk adalah Romza. 

Adapun Romza merupakan aktivis sejak mahasiswa hingga aktif di struktural Nahdlatul Ulama (NU). Selain itu, Romza juga dikenal sebagai salah satu jurnalis televisi swasta nasional di kota angin.

Ia memulai menjadi seorang aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) selama mengenyam pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Al-Urwatul Wutsqo Jombang. Romza terdidik dan terlatih memahami serta mengalami berbagai situasi yang bersentuhan dengan masyarakat.

Usai lulus Sarjana (S1) pria kelahiran Sumenep, 15 Juni 1991 ini kemudian memulai karirnya sebagai seorang jurnalis. Tercatat Ia pernah bergabung dengan Jawa Pos Radar Jombang, di mana ia mengasah kemampuan menulis dan investigasi jurnalistiknya. 

Tidak berhenti di situ, Romza kemudian menjadi wartawan tvOne, salah satu stasiun televisi berita terkemuka di Indonesia. Pengalamannya di tvOne memberikan wawasan yang lebih luas tentang dunia pemberitaan dan dinamika politik nasional serta geososial masyarakat.

Romza juga pernah menjabat sebagai Pimpinan Redaksi Nadi Media, sebuah media yang menyajikan informasi dan kisah inspiratif melalui program podcast. Bahkan Romza menjadi host dalam podcast tersebut.

Di Nadi Media, Romza tidak hanya bertanggung jawab atas isi pemberitaan, tetapi juga memimpin tim redaksi dalam menghasilkan berita yang berkualitas dan informatif. Tak hanya aktif di dunia jurnalis, ia juga aktif sebagai abdi negara pada Pemilu 2024 lalu.

Tercatat Romza pada Pemilu 2024 lalu diamanahi sebagai Ketua Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan Nganjuk di Kabupaten Nganjuk. Berkat kompetensi dan komitmen yang kuat, kini Romza terpilih menjadi Komisioner KPU Kabupaten Nganjuk.

Terpilihnya Romza sebagai komisioner diharapkan dapat membawa perubahan positif dan peningkatan kualitas penyelenggaraan pemilu di Nganjuk. Kepada TIMES Indonesia, Romza menyampaikan komitmennya untuk menjaga integritas dan profesionalisme sebagai penyelenggara Pemilu dan pemilihan.

"Saya berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Tentu ini amanah yang harus dijaga dengan baik. Maka integritas dan profesionalisme harus jadi pegangan. Pengalaman saya di jurnalis dan dunia aktivis akan menjadi bekal penting dalam mengemban amanah ini," ujar pria yang pernah menjadi pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Nganjuk tersebut, Minggu (16/6/2024).

Romza berharap untuk bisa berkontribusi secara maksimal dalam tugas barunya. Ia berencana untuk melakukan berbagai inovasi dalam penyelenggaraan pemilu, termasuk peningkatan partisipasi pemilih dan edukasi yang lebih intensif. 

"Sepanjang tidak bertentangan dengan pola kerja di lembaga, saya sudah terbiasa dan suka dengan program yang inovatif," tegasnya.

Terpilihnya Romza sebagai Komisioner KPU Nganjuk mendapat apresiasi dari berbagai kalangan, termasuk rekan-rekannya di PMII dan komunitas jurnalis. Mahmudi seorang Alumni PMII KH. Ya’qub Husein STIT Al-Urwatul Wutsqo Jombang menyatakan kebanggaannya atas pencapaian yang diraih oleh Romza menjadi komisioner KPU Nganjuk.

"Romza adalah contoh ideal dari seorang aktivis yang terus berkontribusi untuk masyarakat. Kami yakin beliau akan membawa perubahan positif dalam penyelenggaraan Pemilu di Nganjuk," ungkapnya. (*)

Pewarta : Rohmadi
Editor : Irfan Anshori
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.