https://jatim.times.co.id/
Berita

Pilkada 2024, Kabupaten Pacitan Kekurangan Petugas KPPS

Sabtu, 05 Oktober 2024 - 11:10
Pilkada 2024, Kabupaten Pacitan Kekurangan Petugas KPPS Petugas KPPS Pilkada di Kabupaten Pacitan. (FOTO: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PACITAN – Menjelang pelaksanaan Pilkada 2024, Kabupaten Pacitan menjadi salah satu wilayah yang mengalami kekurangan pendaftar calon petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). 

Menurut Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur, Eka Wisnu Wardhana, saat ini proses pembentukan KPPS sudah memasuki tahap tanggapan masyarakat, namun di dua daerah, yaitu Pacitan dan Malang, jumlah pendaftar masih belum mencukupi.

"Proses pembentukan KPPS sedang berjalan dan masuk tahap tanggapan masyarakat. Namun, saat ini ada dua daerah yang kekurangan pendaftar, yakni Kabupaten Malang dan Pacitan," ujar Eka Wisnu di Surabaya, Jumat (4/10/2024).

Dari total kebutuhan petugas KPPS sebanyak 7.028 orang di Pacitan, hingga saat ini baru 5.960 orang yang mendaftar. Untuk mengatasi kekurangan tersebut, KPU Jatim berencana melakukan penunjukan langsung, berkolaborasi dengan tokoh masyarakat setempat.

“Kita akan melakukan penunjukan langsung dan bekerja sama dengan tokoh masyarakat di desa-desa terkait,” jelasnya.

Eka juga mengungkapkan bahwa kekurangan pendaftar ini disebabkan rendahnya minat masyarakat untuk terlibat langsung dalam proses pemilihan umum di wilayah tersebut. 

Namun demikian, dia optimis bahwa kebutuhan petugas KPPS bisa terpenuhi sebelum batas waktu yang ditentukan, yakni sebelum pelantikan pada 7 November 2024.

Persiapan Pendistribusian Logistik Pilkada

Sementara itu, KPU Jatim juga terus melakukan persiapan logistik untuk Pilkada Serentak 2024. 

Kepala Divisi Perencanaan dan Logistik KPU Jatim, Miftahur Rozak, memastikan bahwa tahap pertama distribusi logistik telah berjalan lancar. 

Proses pencetakan surat suara dijadwalkan akan dimulai pada 11 atau 12 Oktober 2024, dengan menunggu finalisasi hasil koordinasi dengan perusahaan percetakan yang ditunjuk.

Rozak menjelaskan, total logistik yang diperlukan untuk Pilkada Serentak 2024 di Jawa Timur disesuaikan dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang mencapai 31.280.418 orang. 

Pada tahap dua, sebanyak 32.088.910 surat suara dan 60.751 daftar pasangan calon akan dicetak untuk keperluan pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.

Prioritas distribusi logistik akan diberikan kepada wilayah terpencil, terluar, dan tersulit, seperti kepulauan di Kabupaten Sumenep.

"Pengiriman logistik ke daerah kepulauan menjadi prioritas, dan kami akan memastikan semuanya tiba tepat waktu," tambah Rozak.

Distribusi logistik tahap pertama seperti kotak suara, bilik suara, tinta, dan segel ke kabupaten/kota telah mencapai 96 persen. Tahapan distribusi ini diharapkan selesai sepenuhnya sebelum pemungutan suara Pilkada yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024.

Dengan berjalannya persiapan rekrutmen KPPS dan distribusi logistik yang terus dipantau, KPU Jatim optimis proses Pilkada 2024 dapat berjalan lancar dan sesuai jadwal.(*)

Pewarta : Yusuf Arifai
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.