https://jatim.times.co.id/
Berita

Gandrung Sewu 2024 "Payung Agung" Siap Mengguncang Banyuwangi

Senin, 21 Oktober 2024 - 14:07
Gandrung Sewu 2024 "Payung Agung" Siap Mengguncang Banyuwangi Penari Gandrung Sewu Banyuwangi (Foto: Humas Pemkab for TIMES Indonesia)Foto B. Suasana pagelaran Gandrung Sewu Banyuwangi (Foto: Humas Pemkab for TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, BANYUWANGIGandrung Sewu 2024 kembali menyajikan kemegahan yang memukau di tepi Pantai Marina Boom, Banyuwangi, dengan menghadirkan lebih dari seribu penari dalam pertunjukan kolosal bertema “Payung Agung”, pada akhir pekan ini, Sabtu, 26 Oktober 2024.

Tahun ini, pagelaran akbar tersebut mengangkat keberagaman suku dan budaya yang ada di Banyuwangi, seperti Osing, Jawa, Madura, dan Bali, yang disatukan dalam satu tarian megah. Dengan koreografi yang memadukan tarian tradisional dari berbagai etnis, Gandrung Sewu tak hanya menjadi ajang hiburan spektakuler, tetapi juga perayaan harmoni dan keragaman budaya lokal yang sarat makna. 

Event ini kembali menegaskan statusnya sebagai salah satu atraksi wisata budaya paling ditunggu di Indonesia.

“Gandrung Sewu adalah salah satu budaya yang digelar oleh Banyuwangi sebagai atraksi pariwisata. Gandrung sewu juga menjadi ajang konsolidasi budaya sekaligus upaya melakukan pelestarian dan regenerasi kesenian Gandrung,” kata Plt Bupati Banyuwangi Sugirah, Senin (21/10/2024).

Pemkab Banyuwangi telah menggelar event Gandrung Sewu sejak tahun 2012. Dihelat sejak 12 tahun lalu, animo masyarakat yang ingin terlibat dalam event ini setiap tahunnya tak pernah surut. 

Ribuan siswa yang ingin andil sebagai penari dalam Gandrung Sewu ini terus bertambah. Setiap tahunnya, penyelenggara menggelar seleksi karena tingginya antusias pelajar yang ingin terlibat. 

Sugirah menambahkan ini salah satu bentuk regenerasi pelaku seni yang terus kita lakukan. Inshaallah Banyuwangi tidak terlalu khawatir akan keberlanjutan kesenian daerahnya. Tidak hanya Gandrung Sewu, kami juga terus akan mensuport       

Berkat konsistensi ini, sejak 2023 even Gandrung Sewu juga menjadi salah satu event unggulan dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) Kementerian Pariwisata.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut dalam upaya pelestarian tari Gandrung dan menjadikannya terus berkembang sampai dengan saat ini,” imbuh Sugirah.

Sementara itu Plt. Kepala Dinas Pariwisata Taufik Rohman menerangkan bahwa Gandrung Sewu akan dihelat dengan sejumlah rangkaian. Diawali 24 Oktober, Padang Ulanan yakni apresiasi tari dan musik tradisi pada pukul 14.00 siang. 

Menyusul 25 Oktober akan berlangsung Meras Gandrung pada jam 16.00 WIB yang dilanjutkan dengan Pagelaran Wayang Gagrak Banyuwangi pada jam 19.00 WIB.  

“Pagelaran kolosal Gandrung Sewu akan berlangsung 26 Oktober mulai pukul 13.00 WIB di tepi Pantai Marina Boom,” ujar Taufik.

Dia menambahkan, sendratari Gandrung Sewu tahun ini akan mengisahkan bagaimana para penari Gandrung yang berlatar belakang dari berbagai suku di Banyuwangi hidup dalam keadaan yang rukun dan guyub.

“Keragaman suku ini akan divisualisasikan oleh para penari Gandrung dengan menarikan tarian dari suku-suku tersebut diiringi lagu daerahnya masing-masing. Ini kan menjadi atraksi yang menarik, bagaimana seni budaya dari berbagai suku di Banyuwangi kita visualisasikan dalam sebuah koreografi yang apik dalam payung besar Gandrung Sewu,”kata Taufik. (*)

Pewarta : Ninda Tamara (MG-257)
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.