TIMES JATIM, SURABAYA – Poland Shopping Day 2025 hadir di Hokky Citraland Surabaya. Pesta belanja ini melanjutkan rangkaian kegiatan Poland Festival 2025 yang bertujuan memperkuat kolaborasi antara Polandia dan Indonesia di sektor perdagangan, gaya hidup, serta pertukaran budaya.
Acara tersebut diselenggarakan oleh Polish Investment and Trade Agency (PAIH) bekerja sama dengan Hokky Citraland.
Poland Shopping Day menghadirkan rangkaian produk unggulan asal Polandia — mulai dari makanan dan minuman, kebutuhan rumah tangga, hingga produk gaya hidup yang inovatif dan berkualitas.
(kiri ke kanan) Cezary Filipek, William, Samuel Halim, Chef Andrzej Jakubowski, Sabtu (22/11/2025). (FOTO: Lely Yuana/TIMES Indonesia)
Pengunjung dapat menikmati berbagai kegiatan seperti product showcase, penampilan budaya, sesi food tasting, hingga promosi eksklusif yang memberikan pengalaman langsung mengenai kualitas dan kreativitas produk Polandia.
Melalui Poland Shopping Day, PAIH ingin memberikan kesempatan belanja terbaik bagi konsumen Indonesia, membuka peluang bisnis bagi para importir, distributor, dan retailer, sekaligus mempererat hubungan antara masyarakat Polandia dan Indonesia.
"Surabaya menjadi lokasi yang ideal untuk menjalankan misi tersebut,” ujar Cezary Filipek, Head of Office, Polish Investment and Trade Agency (PAIH) Jakarta, Sabtu (22/11/2025).

Poland Shopping Day sendiri merupakan salah satu program unggulan dalam Poland Festival 2025, sebuah inisiatif multi-kota yang menampilkan inovasi, budaya, dan industri Polandia di Indonesia.
Rangkaian festival ini mencakup pameran, program kuliner, roadshow edutech & gaming, workshop kreatif, hingga kegiatan budaya di berbagai kota seperti Jakarta, Bali, Surabaya, dan Medan.
Festival juga bertujuan memperkuat hubungan ekonomi dan budaya antara Polandia dan negara-negara ASEAN melalui kolaborasi yang berkelanjutan.
Sebagai bagian dari acara, Poland Shopping Day pun memberikan Poland Shopping Day Awards kepada mitra retail yang berperan dalam memperkenalkan dan mempromosikan produk Polandia di pasar Indonesia.
Keberadaan mitra tersebut menegaskan pentingnya kolaborasi dalam memperkuat hubungan perdagangan internasional.
Poland Shopping Day digelar di tiga kota utama melalui jaringan retail modern Indonesia. Yaitu di Jakarta pada 16 November 2025 – Grand Lucky SCBD dan di Bali pada 21 November 2025 – Grand Lucky Sanur.
Setiap lokasi menampilkan area tematik Poland Shopping Day & Pierogi Tasting yang berisi demo memasak pierogi, sesi pencicipan produk, serta promosi khusus untuk memperkenalkan lebih banyak produk Polandia kepada masyarakat Indonesia.(*)
| Pewarta | : Lely Yuana |
| Editor | : Faizal R Arief |