TIMES JATIM, MALANG – Ribuan santri Pagar Nusa se-Malang Raya menyatakan kesiapan untuk hadir peringatan 1 Abad NU yang akan digelar di Stadion Gajayana, Kota Malang. Kesiapan tersebut ditegaskan dalam rapat koordinasi dan konsolidasi yang berlangsung di Kantor PCNU Kota Malang, Sabtu, (30/1/2026).
Konsolidasi ini menjadi bagian dari penguatan peran badan otonom NU, khususnya Pagar Nusa, dalam mengawal agenda besar satu abad NU, baik dari aspek kehadiran massa, ketertiban barisan, maupun pengamanan internal kegiatan.
Gus Saiful Anam, Koordinator Pagar Nusa Malang Raya, menegaskan bahwa kehadiran Pagar Nusa dalam peringatan 1 Abad NU merupakan bentuk khidmah ideologis dan struktural kepada jam’iyah Nahdlatul Ulama.
Menurutnya, satu abad NU bukan sekadar peringatan seremonial, melainkan momentum bersejarah yang harus disambut dengan sikap taat, disiplin, dan penuh tanggung jawab sebagai santri dan kader NU.
“Kehadiran Pagar Nusa dalam peringatan 1 Abad NU adalah wujud pengabdian dan khidmah kepada Nahdlatul Ulama. Karena itu, seluruh santri Pagar Nusa Malang Raya wajib hadir dan menyukseskan agenda besar ini,” ujarnya.
Ia menambahkan, nilai dasar Pagar Nusa yang terangkum dalam prinsip nderek kiai nganti mati harus diwujudkan secara nyata dalam sikap organisasi, termasuk kepatuhan terhadap instruksi para kiai dan pengurus NU.
“Taat kepada kiai dan jam’iyah bukan sekadar slogan. Itu harus hidup dalam tindakan, kedisiplinan barisan, dan kesiapan kita mengawal kegiatan NU,” tegasnya.
Senada dengan itu, M. Lutfi Zakaria, Sekretaris PC Pagar Nusa Kota Malang, menyampaikan bahwa momentum 1 Abad NU harus dijadikan titik tolak untuk memperkuat khidmah badan otonom kepada ulama NU.
Menurutnya, Pagar Nusa memiliki tanggung jawab moral dan historis untuk menjaga tradisi, sanad keilmuan, serta ketertiban organisasi dalam setiap agenda besar jam’iyah.
“Resolusi 1 Abad NU harus menjadi energi baru untuk memajukan Pagar Nusa melalui khidmah total kepada kiai-kiai NU sebagai sumber perjuangan, keilmuan, dan spiritualitas,” ujarnya.
Dukungan serupa disampaikan Sekretaris Pagar Nusa Kota Batu, Sasmito, S.Pd. Ia memastikan kesiapan santri Pagar Nusa di wilayah Kota Batu untuk turut hadir dan berpartisipasi aktif dalam peringatan 1 Abad NU di Stadion Gajayana.
“Sebagai Banom NU, Pagar Nusa siap sami’na wa atha’na kepada para kiai NU. Kami berharap seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan membawa keberkahan bagi jam’iyah,” katanya.
Pagar Nusa Malang Raya memastikan kesiapan ribuan santri untuk hadir, berbaris, dan berkhidmah dalam peringatan 1 Abad Nahdlatul Ulama.
"Sikap ini sekaligus meneguhkan posisi Pagar Nusa sebagai badan otonom NU yang setia menjaga tradisi, disiplin organisasi, serta loyalitas kepada ulama," Pungkasnya.(*)
| Pewarta | : Hainor Rahman |
| Editor | : Hainorrahman |