https://jatim.times.co.id/
Berita

Sampah Medis Dibuang Sembarangan Diduga Milik Lab Kesehatan, Buktinya Jelas dan Baru

Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:23
Sampah Medis Dibuang Sembarangan Diduga Milik Lab Kesehatan, Buktinya Jelas dan Baru Bukti limbah medis bekas yang terbuang dipinggir jalan. (FOTO: Rizky Kurniawan Pratama/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, MALANG – Sampah atau limbah medis yang dibuang di pinggir jalan kawasan jalan tembusan penghubung Jalan Simpang Mega Mendung dan Jalan Raya Tidar, Kota Malang diduga kuat limbah milik lab kesehatan. Hal ini diungkapkan pihak Dinkes Kota Malang melalui Puskesmas Mulyorejo usai mendatangi lokasi dan mengecek seluruh limbah medis bekas, Rabu (23/10/2024).

Diketahui, tim medis dari Puskesmas Mulyorejo mendatangi lokasi bersama pihak kepolisian dari Satreskrim Polresta Malang Kota dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang. Mereka mengidentifikasi satu per satu jenis limbah medis bekas yang tercecer di pinggir jalan.

Hasil temuannya, yakni ada ribuan alat suntik bekas, kapas bekas, popok, sarung tangan medis, tabung sampel darah, jarum dan tabung yang digunakan untuk mengecek gula darah serta kardus bertuliskan Biohazard.

“Alat-alat ini harusnya masuk ke limbah medis dan sudah dipastikan B3 (Bahan Berbahaya Beracun),” ujar Kepala Puskesmas Mulyorejo, drg Helmi Wibisono, Rabu (23/10/2024).

Lebih mengejutkan lagi, alat-alat medis bekas yang terbuang dipinggir jalan ini bukanlah jenis yang biasa. Melainkan, barang-barang ini cukup mahal dan biasa digunakan oleh klink atau lab kesehatan yang juga sudah ternama.

“Ini merk merk dari alatnya ini mahal semua, bukan biasa. Dugaannya dari lab kesehatan ini,” ungkapnya.

Tak hanya itu, ditemukan juga beberapa tabung sampel masih berisikan darah. Kemudian, alat-alat suntik bekas itu juga masih berisikan darah. Helmi menduga, ini telah digunakan untuk mengambil sampel darah.

“Kalau melihat bekas jarumnya, ini mengambil atau menarik (darah). Ada beberapa spet tabungnya penuh dan ini untuk cek lab,” katanya.

Kemungkinan juga, alat-alat medis yang dibuang sembarangan ini baru selesai digunakan. Hal ini terbukti dari darah yang masih ada di alat suntik belum membeku. Artinya, ini masih dibawah 6 jam terhitung saat ditemukan

“Ini temuan darah yang berada di alat suntik masih baru, belum beku. Kemungkinan, ini dibawah 6 jam,” ucapnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, sampah atau limbah medis bekas ini membuat warga yang melintas geger. Mereka menduga, limbah ini baru dibuang pada Rabu (23/10/2024) pagi tadi.

Sebab, dari pengakuan warga, pada Selasa (22/10/2024) kemarin sampah medis tersebut masih belum ada di lokasi tersebut.

Kemudian, limbah-limbah medis B3 tersebut kini sudah dibersihkan oleh pihak Puskesmas Mulyorejo untuk selanjutnya ditaruh di gudang limbah B3.

Sedangkan, pihak kepolisian mengambil beberapa alat bukti, seperti alat suntik yang masih berisikanm darah, tabung sampel darah hingga yang masih bertuiskan nama. Bukti ini akan disimpan untuk ditindaklanjuti sembari berkoordinasi dengan pihak puskesmas terkait pelaporan dan tindaklanjut penanganan. (*) 

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.