https://jatim.times.co.id/
Berita

Berbuka Puasa di Masjid Tegalsari Ponorogo Penuh Kenikmatan dan Kebersamaan

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:38
Berbuka Puasa di Masjid Tegalsari Ponorogo Penuh Kenikmatan dan Kebersamaan Para jemaah masjid Tegalsari Ponorogo saat menunggu bedug magrib untuk berbuka puasa bersama. (Foto: Marhaban/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PONOROGO – Menjelang waktu berbuka puasa di hari ke 13 Ramadan, suasana kebersamaan jemaah masjid Tegalsari Ponorogo benar-benar terasa. Para takmir dengan penuh semangat menyiapkan hidangan berbuka untuk para jemaah yang datang ke salah satu masjid kuno di Indonesia tersebut.

Berbagai makanan dan minuman disusun rapi di lantai, mulai dari kurma, kue-kue, hingga hidangan utama yang akan disantap bersama.

Imam, selaku koordinator pelayanan takjil buka puasa, mengungkapkan bahwa kegiatan ini sudah menjadi tradisi tahunan di masjid Tegalsari Ponorogo.

"Setiap Ramadan, kami selalu bergotong royong menyiapkan buka puasa bersama. Selain sebagai bentuk ibadah, ini juga mempererat silaturahmi dan kebersamaan  antar jemaah," ujarnya.

masjid-11.jpg

Kegiatan berbuka puasa bersama di masjid yang didirikan Kiai Ageng Hasan Besari pada pertengahan abad 18 ini, tidak hanya menjadi ajang berbagi rezeki, tetapi juga meningkatkan kepedulian sosial antar sesama.

"Dengan adanya gotong royong dan kebersamaan ini, semua jemaah dapat menikmati suasana berbuka puasa yang penuh nikmat dan keberkahan," jelas Imam.

Selain menyiapkan makanan, beberapa jemaah juga terlihat menata tempat agar tetap nyaman dan bersih. Suasana kehangatan semakin terasa ketika adzan Maghrib berkumandang, menandakan waktu berbuka telah tiba. Semua yang hadir menikmati hidangan dengan penuh syukur.

Turut, salah satu jemaah asal Babadan Ponorogo pun berharap, kegiatan ini terus berlangsung setiap tahunnya, sehingga masjid tidak hanya menjadi tempat ibadah,

"Tetapi juga menjadi pusat kebersamaan dan kepedulian antar umat Islam di bulan suci Ramadan," katanya. (*)

Pewarta : M. Marhaban
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.