TIMES JATIM, JEMBER – Pemkab Jember bekerja sama dengan BKKBN kembali menggelar monitoring dan evaluasi TPPS.
Kali ini, bertempat di Kecamatan Umbulsari dan Gumukmas pada Rabu (6/11/2024).
Kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka mengoptimalisasi pendampingan keluarga berisiko stunting.
Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana Poerwahjoedi menyatakan bahwa kegiatan ini sangat penting.
Salah satunya, sebagai bahan evaluasi untuk memaksimalkan penanganan stunting pada 2025.
"Tak hanya dari hilir, penanganan stunting juga dilaksanakan dari hulu," ungkapnya.
Misalnya, pencegahan berbagai bentuk faktor penyebab stunting pada tahun lalu hingga tahun ini.
"Pernikahan anak per Oktober tahun ini turun sebesar 39 persen dari bulan yang sama tahun lalu," ungkapnya. (*)
Pewarta | : M Abdul Basid (MG) |
Editor | : Dody Bayu Prasetyo |