https://jatim.times.co.id/
Berita

Pemerataan Pembangunan di Gresik Selatan Mulai Terlihat

Sabtu, 14 September 2024 - 15:05
Pemerataan Pembangunan di Gresik Selatan Mulai Terlihat Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani saat menyampaikan program pemerataan pembangunan di wilayah Gresik Selatan (Foto: Akmal/TIMES Indonesia).

TIMES JATIM, GRESIK – Pemerataan wilayah di Gresik Selatan mulai terlihat, bahkan pembangunan yang masif bidang infrastruktur dan kesehatan mulai tertata dan dimanfaatkan masyarakat.

Hal itu diungkapkan Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani saat acara Rembug Akur wilayah Gresik Selatan yang diselenggarakan di Kecamatan Menganti.

Bupati Yani mengatakan berbagai pencapaian terkait pembangunan infrastruktur di wilayah Gresik Selatan, termasuk di pelebaran jalan berbagai wilayah.

Dirinya menekankan bahwa wilayah Gresik Selatan merupakan salah satu wilayah dengan potensi besar, baik dari segi ekonomi maupun demografi.

"Karena itu, pelebaran jalan ini diharapkan mampu mendukung mobilitas warga dan meningkatkan aksesibilitas antar wilayah, yang pada gilirannya akan memacu pertumbuhan ekonomi lokal dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat," katanya, Sabtu (14/9/2024).

Khusus di wilayah Menganti, tercatat pada tahun ini dilakukan pelebaran jalan sepanjang 1,8 kilometer mulai dari perempatan Bringkang. Sedangkan secara total tercatat 39,78 kilometer infrastruktur jalan sudah ditingkatkan kualitasnya.

“Kita berupaya untuk menghapus kesenjangan pembangunan di wilayah Gresik Selatan, Utara, maupun Kota. Untuk wilayah Gresik Selatan ini, punya potensi yang sangat besar untuk berkembang menjadi kota satelit," ujarnya.

Selain infrastruktur, Bupati Gresik juga menyoroti pencapaian penting di sektor kesehatan, terutama dengan berdirinya Rumah Sakit Gresik Sehati di Kedamean. 

Kehadiran rumah sakit ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memberikan akses layanan kesehatan yang lebih merata di seluruh wilayah Gresik Selatan. Dengan fasilitas yang lengkap dan modern, Rumah Sakit Gresik Sehati diharapkan dapat melayani kebutuhan kesehatan masyarakat.

Rumah Sakit Gresik Sehati, kata dia, menjadi bukti nyata keseriusan pemerintah dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan. "Kami ingin memastikan bahwa masyarakat di seluruh wilayah, baik di selatan, utara, maupun pusat kota, memiliki akses yang sama terhadap fasilitas kesehatan yang memadai,” tegas Bupati.

Pembangunan infrastruktur yang merata dan peningkatan layanan kesehatan di wilayah Gresik Selatan ini dinilai akan memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat. 

Infrastruktur yang memadai akan mempercepat arus barang dan jasa, sehingga mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, sedangkan akses yang lebih mudah ke fasilitas kesehatan akan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Hal ini ditunjang dengan keberhasilan program Universal Health Coverage (UHC) di Gresik yang telah berjalan hampir dua tahun.

Kasnadi, salah satu warga asal Driyorejo menyampaikan harapannya terkait peningkatan kualitas jalan di wilayah Banjaran Driyorejo. 

Disampaikan bahwa jalan wilayah Banjaran menjadi jalur alternatif bagi kendaraan-kendaraan yang terjebak kemacetan di wilayah Legundi.

"Ini jalan perlu diperhatikan agar memperlancar mobilitas masyarakat," ujarnya usai mengikuti kegiatan Rembuk Akur yang diinisiasi pemerintah daerah dalam rangka sosialisasi keberhasilan pembangunan di Gresik Selatan. (*)

Pewarta : Akmalul Azmi
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.