https://jatim.times.co.id/
Berita

Pipa PDAM Bocor di Malang, Satu Mobil Ambles

Jumat, 19 April 2024 - 09:48
Pipa PDAM Bocor di Malang, Satu Mobil Ambles Mobil ambles di bawah pipa PDAM yang bocor kawasan Ranugrati, Sawojajar, Kota Malang. (Foto: Rizky Kurniawan Pratama/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, MALANG – Mobil jenis Toyota Inova berwarna hitam ambles masuk ke dalam aspal. Hal ini dikarenakan pipa milik Perumda Tugu Tirta atau PDAM Kota Malang bocor dan membuat aspal mengelupas.

Hal ini terjadi di kawasan persimpangan Jalan Ranugrati, Sawojajar, Kota Malang. Informasi yang diterima, peristiwa terjadi sekitar pukul 07.00 WIB, Jumat (19/4/2024) pagi tadi.

"Air meluber itu katanya mulai jam 4 pagi tadi. Itu meluber sampai jalannya becek," ujar warga sekitar bernama Cholil, Jumat (19/4/2024).

Mobil yang ambles sekitar pukul 07.00 WIB membuat kondisi lalu lintas sekitar macet total. Bahkan, sejumlah jalan harus ditutup sementara hingga proses evakuasi mobil dilakukan.

Sekitar pukul 07.19 WIB mobil pun berhasil ditarik dan diamankan. Jalan pun kembali dibuka sedikit demi sedikit.

"Iya barusan tadi sudah ditarik. Ini paling masih mau dibenarkan (pipa PDAM)," katanya.

Setelah mobil ditarik, melihat lubang besar menganga tepat di persimpangan Jalan Ranugrati, Sawojajar, Kota Malang.

Sejumlah tim gabungan pun mulai diturunkan untuk mengatasi kemacetan. Pihak PDAM juga sudah melakukan proses perbaikan. Bahkan, Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat memantau langsung perbaikan pipa bocor tersebut.

"Ya semoga saja cepet dibenerinnya. Disini langganan macet, kalau ini gak selesai selesai tambah macet mas," tandasnya. (*)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.