https://jatim.times.co.id/
Berita

Waspada! 3 Kecamatan Ini Rawan Aksi Kejahatan, Polres Probolinggo Gencar Patroli Malam Hari

Rabu, 07 Januari 2026 - 14:40
Waspada! 3 Kecamatan Ini Rawan Aksi Kejahatan, Polres Probolinggo Gencar Patroli Malam Hari Personel Polres Probolinggo, gencar patroli malam hari di titik rawan aksi kejahatan.(Foto: Humas Polres Probolinggo for TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PROBOLINGGOPolres Probolinggo, mengungkapkan bahwa sepanjang tahun 2025 menangani sebanyak 869 laporan tindak kriminal yang terjadi di seluruh wilayah Kabupaten Probolinggo, dengan 706 kasus berhasil diselesaikan melalui proses hukum.

Kasus pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) menjadi jenis kejahatan yang paling banyak terjadi, dengan total 148 laporan dan 95 kasus berhasil diungkap.

Kapolres Probolinggo AKBP M. Wahyudin Latif, mengungkapkan bahwa beberapa kecamatan menjadi wilayah rawan dengan aktivitas kriminalitas yang cukup tinggi.

Untuk kasus curanmor, wilayah yang menjadi fokus pengawasan adalah Kecamatan Kraksaan, Paiton, dan Leces. Sebagian besar pelaku melakukan aksinya dengan cara merampok kendaraan yang ditinggalkan tanpa pengawasan atau memanfaatkan celah keamanan yang lemah.

"Pelaku curanmor biasanya bekerja secara berkelompok atau individu, dengan target utama sepeda motor dan mobil ringan. Pada tahun 2025, kami berhasil mengamankan puluhan tersangka curanmor dan menyita puluhan unit kendaraan yang berhasil kami kembalikan kepada pemiliknya," jelas Kapolres Latif, Rabu (7/1/2026).

Selain curanmor, berbagai jenis kejahatan lainnya juga menjadi perhatian polisi. Kasus pencurian dengan kekerasan (curas) banyak terjadi di Kecamatan Leces, Krejengan, dan Tiris, di mana pelaku menggunakan kekerasan atau ancaman untuk mengambil barang milik korban. Sedangkan pencurian dengan pemberatan (curat) kerap terjadi di Kecamatan Krucil, Paiton, Gending, dan Kraksaan, dengan modus pelaku membawa alat untuk membobol pintu atau mengangkut barang hasil curian.

Salah satu kasus curat yang berhasil diselesaikan pada November 2025 adalah pencurian material bangunan di Kecamatan Paiton, di mana dua tersangka berhasil diamankan dengan membawa barang bukti berupa pasir, batu bata, dan alat berat kecil yang berhasil mereka rampok dari lokasi proyek pembangunan.

Tak hanya itu, kasus pencurian hewan peliharaan (Curwan) yang meskipun jumlahnya tidak sebanyak curanmor, namun memberikan dampak signifikan bagi masyarakat pedesaan, tercatat sebanyak 15 laporan dengan 7 kasus berhasil diungkap. Wilayah rawan curwan meliputi Kecamatan Lumbang, Tiris, dan Krucil, dengan target utama hewan ternak seperti sapi, kambing, dan ayam kampung.

"Pada bulan Desember 2025, kami berhasil mengamankan tiga tersangka yang telah melakukan pencurian empat ekor sapi di Kecamatan Lumbang. Hewan hasil curian tersebut berhasil kami temukan di lokasi penyembunyian pelaku dan segera dikembalikan kepada pemiliknya," tambah Latif.

Untuk menekan angka kriminalitas, Polres Probolinggo, telah meningkatkan intensitas patroli di wilayah rawan, baik secara berkendara maupun dengan jalan kaki. Selain itu, polisi juga menggelar penyuluhan keamanan kepada masyarakat dan mengajak mereka untuk aktif melaporkan setiap aktivitas mencurigakan serta menjaga keamanan lingkungan bersama.

"Kami akan terus melakukan langkah represif dengan menangkap dan memproses setiap pelaku kriminal, serta langkah preventif dengan bekerja sama erat dengan masyarakat. Tanpa dukungan dari semua pihak, upaya menciptakan keamanan dan ketertiban tidak akan maksimal," pungkas AKBP Wahyudin Latif. (*)

Pewarta : Dicko W
Editor : Muhammad Iqbal
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.