https://jatim.times.co.id/
Ekonomi

Mega Gym Fitness Plus Buka Tempat Baru di Sawojajar Malang

Minggu, 29 September 2024 - 13:56
Mega Gym Fitness Plus Buka Tempat Baru di Sawojajar Malang Pengumuman pembukaan Mega Gym Fitness Plus Indonesia kedua di Kota Malang. (FOTO: Rizky Kurniawan Pratama/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, MALANG – Mega gym Fitness Plus Indonesia mengumumkan cabang baru kedua nya di wilayah Kota Malang, yakni di kawasan Sawojajar. Cabang kedua di Malang ini, merupakan cabang ke-20 nya se Indonesia.

Founder Fitness Plus, Dith Satyawan, mengatakan, pembukaan cabang baru di Sawojajar ini dikarenakan tingginya permintaan member di Kota Malang. 

"Jadi member dari kawasan sini tidak perlu jauh-jauh ke Dinoyo. Kalau di Dinoyo kan kebanyakan anak muda, karena dekat kampus. Di Sawojajar ini, kemungkinan kita menyasar usia 40 tahun ke atas," ujar Dith, Minggu (29/9/2024).

Mega-Gym-Fitness-Plus-Indonesia-2.jpg

Ia mengungkapkan, cabang baru di Sawojajar memiliki area lebih lengkap dan luas. Fitness Plus Indonesia juga menghadirkan peralatan dan fasilitas standar internasional.

Salah satu keunggulannya adalah peralatan yang lengkap dengan teknologi kiwari bersama Positive Strength sebagai merk peralatan gym yang mengedepankan keamanan, kenyamanan dan kemewahan.

"Selain alat yang lebih banyak dari cabang-cabang sebelumnya, kami memperluas parkiran dan area gym khusus wanita untuk experience latihan yang lebih maksimal. Terletak strategis di jantung Kota Sawojajar, lokasi gym kami sangat berpotensi didukung berbagai brand FnB terkemuka, sehingga member bisa bersantai setelah berolahraga," ungkapnya.

Fitness Plus menjamin member memiliki akses khusus. Dimana, terdapat dual akses yang bisa digunakan oleh member di dua cabang tersebut.

"Terdapat pula sistem dual access, sehingga member dapat mengakses juga cabang Fitness Plus Dinoyo, memberikan fleksibilitas dalam memilih lokasi latihan," tuturnya.

CEO Fitness Plus Indonesia, Mahardika menambahkan, pertumbuhan member gym di Kota Malang sangat pesat. Kota Malang merupakan salah satu kota dengan pertumbuhan ekonomi paling tinggi di Jawa Timur, hal itu kemudian mendorong pembukaan cabang baru. 

Ia juga menarget ada banyak member baru yang join ke Fitness Plus dengan total 40 ribu member pada 2024 ini. 

"Kota Malang adalah kota hidup dan aktif 24 jam, Fitness Plus Sawojajar menjawab permintaan dan kebutuhan gaya hidup masyarakat sekitar untuk tetap aktif dan sehat tanpa batasan waktu," ucapnya. (*)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.