https://jatim.times.co.id/
Berita

Fokus Rental Gedung Sekolah, Aset PT Multi Sarana Intan Eduka Tbk Naik 32,37 Miliar

Jumat, 28 Juni 2024 - 18:18
Fokus Rental Gedung Sekolah, Aset PT Multi Sarana Intan Eduka Tbk Naik 32,37 Miliar Direktur PT Multisarana Intan Eduka Tbk, Dr. Ian Griffin Prawiromaruto (kiri) usai paparan public expose di Yello Hotel Jemursari Surabaya, Jumat (28/6/2024). (FOTO: Lely Yuana/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, SURABAYA – Perusahaan yang bergerak dalam bidang penyediaan properti untuk pendidikan, PT Multisarana Intan Eduka, Tbk (Perseroan) berhasil mencatat pertumbuhan gemilang sejak penawaran umum saham perdana (IPO) di bursa efek pada tahun lalu.

Meskipun masih terbilang seumur jagung, PT Multisarana Intan Eduka mampu membukukan peningkatan pendapatan sebesar 11,23 persen dan pertumbuhan laba bruto 151,16 persen. 

Total pendapatan usaha tersebut sebesar Rp4,13 miliar dan menghasilkan laba kotor sebesar Rp3,17 miliar yang berasal dari sewa properti gedung pendidikan. 

"Keberhasilan ini merupakan hasil dari strategi usaha yang telah diimplementasikan sepanjang 2023," terang Direktur PT Multisarana Intan Eduka Tbk, Dr. Ian Griffin Prawiromaruto saat paparan public expose di Yello Hotel Jemursari Surabaya, Jumat (28/6/2024).

Bisnis persewaan gedung sekolah memang menjadi fokus perseroan. Nyatanya ini lebih memudahkan pihak sekolah untuk mengembangkan pendidikan. 

"Sebab selama ini beban sekolah 70-80 persen adalah tanah dan gedung, bersama kami maka lebih mudah bagi pihak sekolah untuk fokus mengelola pendidikan. Selama ini gedung kami menyesuaikan standar sesuai akreditasi setiap sekolah," ungkap Ian Griffin.

Potensi rental gedung pendidikan itu dinilai masih sangat besar karena sejauh ini di Indonesia belum ada properti yang fokus pada bidang pendidikan. 

"Meskipun margin tidak terlalu besar, karena kami tidak ingin membebani yayasan, tetapi yang terpenting bagi kami bisa  bersinergi secara konsisten," ujarnya.

Perseroan sendiri, kata Ian Griffin, juga melakukan berbagai model bisnis. Bukan cuma bangunan, tapi juga additional service untuk menambah keuntungan.

Sampai saat ini PT Multisarana Intan Eduka memiliki 1 unit gedung di Jalan Kedung Baruk Surabaya, 2 unit gedung di Jalan Pattimura Surabaya dan 1 unit gedung di Badung-Bali.

Tahun ini Ian Griffin optimis akan  melanjutkan proses peningkatan kinerja dengan target kenaikan penjualan menjadi sebesar Rp6,30 miliar.

"Sedangkan untuk target laba tahun berjalan, kami menargetkan laba tahun berjalan konsolidasian pada tahun 2024 adalah sebesar Rp3,40 miliar," jelasnya. 

Sementara itu, berdasarkan hasil public expose, nilai aset perseroan hingga 31 Desember 2023 tercatat total sebesar Rp124,98 miliar.

Nilai tersebut naik 34,95 persen atau senilai Rp32,37 miliar jika dibandingkan tahun sebelumnya yang sebesar Rp92,61 miliar.

Komposisi aset perusahaan di tahun 2023 terdiri dari 25,27 persen aset lancar dan 74,73 persen aset tidak lancar.

Nilai liabilitas perseroan per 31 Desember 2023 adalah sebesar Rp11,67 miliar, dimana nilai ini tidak berbeda signifikan dengan per 31 Desember 2022. 

Sedangkan dari sisi ekuitas mengalami peningkatan sebesar Rp33 miliar atau sebesar 41 persen jika dibandingkan per 31 Desember 2022 sebesar Rp80,3 miliar.

Jumlah pendapatan untuk periode yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2023 adalah sebesar Rp4,13 miliar. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 11,23 persen atau sebesar Rp416,94 juta dimana pada tahun 2022 tercatat sebesar Rp3,71 miliar. 

"Peningkatan ini disebabkan karena adanya peningkatan pendapatan baik dari segmen penyewaan gedung dan apartemen serta biaya layanan yang diperoleh Perseroan di sepanjang 2023," ujar Ian.

Pada 31 Desember 2023, perseroan mencatat jumlah kas bersih yang digunakan untuk aktivitas operasi adalah sebesar Rp4,08 miliar.

Sedangkan pada tahun sebelumnya, perseroan mencatatkan kas bersih yang diperoleh dari aktivitas operasi sebesar Rp892,81 juta. 

"Penurunan ini disebabkan karena adanya kenaikan pada jumlah kas yang digunakan untuk pembayaran operasional dari Rp2,27 miliar di tahun 2022 menjadi Rp7,46 miliar di tahun 2023," jelasnya.

Aktivitas investasi selama tahun 2023 sebesar Rp10,307 miliar digunakan untuk perolehan properti investasi dan pengurusan ijin SLF.

Aktivitas pendanaan meningkat selama tahun 2023 sebesar Rp32,77 miliar dikarenakan perseroan memperoleh dana dari hasil penawaran umum perdana saham.

Sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang penyediaan properti untuk pendidikan, perseroan bekerja sama dengan yayasan atau institusi penyelenggara pendidikan (partner) dalam menjalankan bisnisnya. 

PT Multisarana Intan Eduka Tbk juga melakukan strategi dalam menghadapi persaingan agar dapat bertumbuh secara berkelanjutan.

Antara lain menyesuaikan tata ruang dan pengadaan fasilitas-fasilitas gedung milik PT Multisarana Intan Eduka Tbk, sejalan dengan kebutuhan IPH Schools yang merupakan sekolah bertaraf internasional.

"Kami juga terus berupaya menjalin kerja sama dengan pihak pengelola pendidikan lain (pihak ketiga) untuk menyediakan infrastruktur pendidikan berkualitas di Indonesia," sambung Ian Griffin.

Selain itu juga terus berupaya mempertahankan standar kualitas yang prima guna memberikan layanan infrastruktur terbaik bagi para tenan antara lain melalui pengecekan dan perawatan gedung secara berkala, untuk memastikan bahwa gedung sekolah dapat digunakan secara layak sesuai fungsinya untuk kebutuhan tenan.

Melakukan pengikatan kontrak sewa jangka panjang kepada tenan sehingga diharapkan dapat mengurangi potensi ketidakpastian dari pendapatan sewa ke depannya.

Bekerja sama dengan tenan untuk menggali potensi atas kebutuhan properti untuk pendidikan di luar lokasi eksisting perseroan yang dapat dikembangkan menjadi fasilitas pendidikan yang komersil ke depannya.

Bersama dengan tenan menjaga reputasi dari gedung sekolah yang dikelola oleh perseroan. Penerapan strategi dan kebijakan tersebut merupakan wujud komitmen perseroan untuk terus meningkatkan kinerja perseroan baik di sisi operasional maupun keuangan. 

Upaya- upaya ini diharapkan mampu mendorong bisnis PT Multisarana Intan Eduka Tbk untuk terus tumbuh secara berkelanjutan. (*)

Pewarta : Lely Yuana
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.