https://jatim.times.co.id/
Berita

Polsek Bangorejo Polresta Banyuwangi Bubarkan Sekelompok Pemuda Saat Pesta Miras

Senin, 19 Januari 2026 - 15:30
Polsek Bangorejo Polresta Banyuwangi Bubarkan Sekelompok Pemuda Saat Pesta Miras Personel patroli Polsek Bangorejo saat membubarkan sekelompok pemuda ketika pesta miras. (FOTO : Polsek Bangorejo For TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, BANYUWANGI – Personel Polsek Bangorejo, Polresta Banyuwangi, melakukan tindakan tegas terhadap sekelompok pemuda yang kedapatan tengah asyik melakukan pesta minuman keras (miras) di di Jalan Raya. Langkah ini diambil sebagai upaya menjaga situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) agar tetap kondusif.

Peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (18/1/2026) dini hari, saat personel Polsek Bangorejo melakukan patroli rutin skala besar di wilayah hukumnya.

“Saat patroli petugas mendapati sekelompok anak muda berkumpul di pinggir jalan sambil minum minuman keras. Mereka juga berteriak-teriak ke arah pengendara motor yang melintas,” kata Kapolsek Bangorejo, AKP Hariyanto, Senin (19/1/2026).

Selain secara terang-terangan pesta miras di tempat umum, masih kata AKP Hariyanto, perilaku para pemuda tersebut sangat membahayakan, baik bagi diri mereka sendiri maupun pengguna jalan lain. Pasalnya mereka meneriakan pengendara yang melintas, sehingga berpotensi memicu kesalahpahaman hingga keributan di jalan raya.

“Situasi seperti ini tidak bisa dibiarkan karena dapat memancing emosi pengendara dan berujung bentrokan,” jelasnya.

Petugas kepolisian kemudian mengambil tindakan tegas yakni membubarkan kerumunan tersebut. Sebelum mereka dipaksa untuk pulang, para pemuda tersebut terlebih dahulu diberikan wawasan dan pembinaan, dengan harapan bisa sedikit memperbaiki perilakunya.

“Kami langsung membubarkan dan memerintahkan mereka pulang ke rumah masing-masing,” tegas AKP Hariyanto.

Pembubaran tersebut merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian dalam menjaga kamtibmas, khususnya saat malam hari di akhir pekan.

AKP Hariyanto mengungkap, Polsek Bangorejo secara rutin menggelar patroli skala besar setiap malam Sabtu dan malam Minggu. Patroli dimulai sejak pukul 23.00 WIB hingga 03.00 WIB dengan menyasar titik-titik rawan gangguan kamtibmas.

“Patroli ini bertujuan mencegah aksi kriminalitas, balap liar, pesta miras, serta potensi gangguan lainnya yang meresahkan masyarakat,” ujarnya.

Dirinya mengimbau para orang tua agar lebih memperhatikan aktivitas anak-anaknya, terutama saat malam hari, serta mengingatkan para pemuda untuk tidak melakukan kegiatan yang melanggar hukum dan mengganggu ketertiban umum.

“Kami tidak akan ragu menindak jika masih ditemukan pelanggaran serupa. Kami ingin wilayah Bangorejo tetap aman dan kondusif,” cetus AKP Hariyanto. (*)

Pewarta : Syamsul Arifin
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.