https://jatim.times.co.id/
Berita

Survei Lahan Bersama Kodim di Kabupaten Trenggalek

Senin, 09 September 2024 - 11:33
Survei Lahan Bersama Kodim di Kabupaten Trenggalek Survei Lahan Bersama Kodim di Kabupaten Trenggalek. (Foto: Polbangtan Malang for TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, TRENGGALEK – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dalam berbagai kesempatan mengatakan, program Perluasan Areal Tanam (PAT) saat ini menggalakkan salah satunya program pompanaisasi. Program ini bertujuan untuk menyediakan  air hingga ke lahan sehingga dapat mewujudkan perluasan areal tanam.

“Kami mendorong sepenuhnya pompanisasi untuk peningkatan produksi dan perluasan areal tanam,” katanya.

Senada dengan Mentan, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Idha Widi Arsanti menyebutkan, PAT menjadi solusi cepat dalam memitigasi kekeringan akibat El Nino.

Dalam rangka peningkatan produksi dan perluasan areal tanam, Kodim bekerja sama dengan Pemerintah Desa Pakis melaksanakan survei lahan hamparan padi seluas 61 hektar di Desa Pakis, Kecamatan Durenan, Kabupaten Trenggalek, pada Minggu (8/9/2024).

Kegiatan ini menjadi langkah persiapan penting menjelang kunjungan Panglima Kodam (Pangdam) yang dijadwalkan akan hadir pada akhir bulan September dalam rangka menghadiri panen raya padi di wilayah tersebut.

Meskipun lahan hamparan yang disurvei cukup luas, terdapat tantangan dalam sinkronisasi waktu panen padi. Hal ini disebabkan oleh perbedaan waktu tanam yang membuat panen tidak dapat dilakukan secara bersamaan di seluruh area. Kondisi ini menjadi perhatian dalam rangkaian survei untuk memastikan kesiapan panen yang optimal saat kunjungan Pangdam nanti.

Kegiatan ini juga terkait dengan program Perluasan Areal Tanam (PAT) Pompanisasi yang diinisiasi oleh Kementerian Pertanian. Program ini bertujuan untuk memaksimalkan pemanfaatan lahan pertanian dan sumber daya air melalui penggunaan pompa air, terutama di wilayah-wilayah dengan keterbatasan irigasi alami. Program PAT Pompanisasi membantu petani Desa Pakis dalam mengoptimalkan lahan sawah mereka, meskipun menghadapi tantangan ketersediaan air di lahan tadah hujan.

Program ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian di Trenggalek dan mendukung ketahanan pangan nasional, dengan sinergi antara pemerintah, TNI, dan masyarakat desa. Survei lahan ini juga merupakan langkah awal untuk memastikan kesiapan panen raya sebagai bagian dari kunjungan Pangdam pada akhir bulan nanti.

Dengan adanya survei ini, diharapkan seluruh pihak dapat bekerjasama untuk mengoptimalkan hasil panen padi dan menyukseskan agenda kunjungan Pangdam. (*)

Pewarta : Rochmat Shobirin
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.