https://jatim.times.co.id/
Berita

Debat Terakhir Pilgub Jatim, Khofifah-Emil Unggul di Polling TIMES TV

Selasa, 19 November 2024 - 07:17
Debat Terakhir Pilgub Jatim, Khofifah-Emil Unggul di Polling TIMES TV Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak. (dok KIP)

TIMES JATIM, SURABAYA – Debat ketiga Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Senin (18/11/2024) malam menjadi debat terakhir yang digelar KPU Jatim.

Tiga pasangan calon Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim nomor urut 1, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak nomor urut 2 dan Tri Rismaharini-KH Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans nomor urut 3 saling beradu gagasan dan program.

Debat terakhir yang digelar di Grand City Surabaya tersebut, TIMES TV melalui @TIMES Indonesia turut menayangkan ajang adu ide gagasan 3 Paslon tersebut, dan membuka jajak pendapat atau polling. 

Mengangkat tema 'Akselerasi Pembangunan Infrastruktur, Interkoneksitas Kewilayahan dan Peningkatan Kualitas Lingkungan Hidup untuk Mewujudkan Jawa Timur sebagai Episentrum Ekonomi Kawasan Timur Indonesia', ada 6.324 Viewers atau warganet yang melihat live atau secara langsung di @TIMES TV debat tersebut. 

Selama sekitar 2,5 jam debat kandidat berlangsung, jajak pendapat atau poling mengemukakan satu pertanyaan terkait Pilkada Jawa Timur;  Siapa Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Pilihan Anda? 

Hasil jajak pendapat atau polling TIMES TV, Paslon Khofifah-Emil menang telak dengan presentase 90 persen. Kemudian Luluk-Lukman 5 persen dan Risma-Gus Hans 5 persen.

Tentu hasil jajak pendapat atau poling Viewers TIMES TV hanya untuk mendukung debat terakhir Paslon Pilgub Jatim. 

Pemungutan suara Pilkada Jawa Timur 2024, akan dilaksanakan pada 27 November 2024. Demokrasi 5 tahunan ini, akan memilih Gubernur-Wakil Gubernur Jatim untuk lima tahun ke depan. 

Khofifah-Emil-2.jpg

Apakah Paslon Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim nomor urut 1, Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak nomor urut 2 dan Tri Rismaharini-KH Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans nomor urut 3 yang akan memimpin Jawa Timur  periode 2025-2030? Maka masyarakat Jawa Timur lah yang akan menentukan siapa dari ketiga pasangan calon tersebut yang akan keluar sebagai pemenang dan memimpin Jawa Timur.

Sementara itu, Komisioner KPU Jatim, Nur Salam saat konferensi pers di Grand City Surabaya memaparkan jika debat ketiga Pilgub Jatim 2024 mengangkat tema 'Akselerasi Pembangunan Infrastruktur, Interkoneksitas Kewilayahan dan Peningkatan Kualitas Lingkungan Hidup untuk Mewujudkan Jawa Timur sebagai Episentrum Ekonomi Kawasan Timur Indonesia'.

Dari tema itu, kemudian di-break down menjadi 8 sub tema. 

Kedelapan sub tema itu, yakni Infrastruktur Transportasi dan Telekomunikasi. Kemudian Infrastruktur Permukiman, Air Minum Bersih, dan Persampahan.

"Lalu, Infrastruktur Ketenagalistrikan dan Energi Terbarukan. Pemerataan Konektivitas Antar Wilayah, Perencanaan Wilayah dan Tata Ruang Terintegrasi, Perubahan Iklim, Pertambangan dan Komitmen Ekologis. Terakhir Pengawasan dan Penegakan Hukum Lingkungan Hidup," jelasnya.

Debat cagub-cawagub Jatim dibagi menjadi enam segmen. Meliputi pemaparan visi-misi di segmen pertama, pendalaman visi-misi segmen kedua dan ketiga. Lalu, sesi tanya jawab pada segmen keempat dan kelima, kemudian closing statement pada segmen 6.

Adapun tujuh panelis dalam debat ketiga, yakni Prof Abdul Chalik (Ahli Politik Lokal dan Politik Islam) UIN Sunan Ampel Surabaya. Prof Bayu Dwi Anggono (Ahli Hukum Tata Negara, Ilmu Perundang-Undangan) Universitas Jember, Dr. Suko Widodo (Ahli Media dan Komunikasi Publik) Universitas Airlangga.

Kemudian, Prof Andi Kurniawan (Ahli Teknologi Eko-Akuatik/Eskplorasi Sumber Daya dan Lingkungan Perairan) Universitas Brawijaya, Zainul Aripin (Akademisi dan Praktisi Pemberdayaan Masyarakat) Stikes Bahrul Ulum Tambakberas, Dr. Bambang Sigit Widodo (Ahli Kebijakan Pendidikan Berbasis Data Geospasial) Universitas Negeri Surabya dan Yuventia Prisca Diyanti Todalani Kalumbang (Ahli Filsafat Kritis dan Komunikasi Publik) Universitas Negeri Malang.

Seperti diketahui, Pilgub Jatim 2024 diikuti tiga paslon dengan cagub sama-sama perempuan. Yakni Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim, Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak, dan Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta.

Luluk-Lukmanul paslon nomor urut 1 diusung PKB. Khofifah-Emil nomor urut 2 diusung koalisi besar berisi Gerindra, Golkar, Demokrat, NasDem, PAN, PKS, PPP, PSI, Perindo, Partai Buruh, Gelora, PBB, PRIMA, Garuda, dan PKN. Risma-Gus Hans diusung PDI Perjuangan (PDIP) bersama Partai Hanura. (*)

Pewarta : Rudi Mulya
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.