https://jatim.times.co.id/
Berita

2025, Medfarm Terakreditasi Sinta 3 Akafarma Sunan Giri Ponorogo Sukses Rilis 30 Penelitian Farmasi

Jumat, 02 Januari 2026 - 08:33
2025, Medfarm Terakreditasi Sinta 3 Akafarma Sunan Giri Ponorogo Sukses Rilis 30 Penelitian Farmasi Medfarm Akafarma Sunan Giri Ponorogo membantu mahasiswa meningkatkan pemahaman studi yang ditekuni. (FOTO: Akafarma For TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PONOROGOAkafarma Sunan Giri Ponorogo mempertegas posisinya sebagai institusi yang progresif dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Melalui jurnal ilmiah Medfarm, institusi ini kembali merilis puluhan karya penelitian inovatif sebagai kontribusi nyata bagi dunia kesehatan hingga penghujung tahun 2025.

Medfarm hadir sebagai media publikasi penelitian yang berfokus pada aspek ilmu kefarmasian yang inovatif, kreatif, orisinil, dan berbasis ilmiah. Sebagai jurnal yang terbit secara berkala dua kali setahun (Juni dan Desember), Medfarm konsisten menjaga standar kualitas karya ilmiah yang diterbitkannya.

Cakupan materi yang dimuat dalam Medfarm sangat komprehensif, meliputi Teknologi Farmasi, Kimia Farmasi, Farmakologi, Pengobatan Tradisional, Keamanan Makanan dan Minuman, dan Kesehatan Masyarakat. Pada edisi Desember 2025, Medfarm resmi menerbitkan 30 jurnal penelitian yang berasal dari berbagai disiplin ilmu yang relevan dengan dunia farmasi.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Akafarma Sunan Giri Ponorogo, Susilowati Andari, menegaskan keberadaan Medfarm memiliki misi besar bagi ekosistem akademik.

Medfarm-Akafarma-Sunan-Giri-Ponorogo-a.jpg

"Tujuan utama kami adalah menyebarluaskan pengetahuan baru serta meningkatkan kualitas dan reputasi akademik institusi. Lebih dari itu, kami ingin memfasilitasi kolaborasi dan komunikasi ilmiah yang efektif," ujar Susilowati Jumat (2/1/2026).

Ia menambahkan, Medfarm berfungsi sebagai motor penggerak kompetensi dosen dan mahasiswa dalam bidang riset, sekaligus menjadi landasan referensi bagi pengembangan inovasi di masa depan.

Penulisan jurnal ilmiah di lingkungan Akafarma Sunan Giri Ponorogo bukan sekadar kewajiban administratif, melainkan investasi intelektual. Bagi dosen dan mahasiswa, aktivitas ini memberikan manfaat nyata, di antaranya meningkatkan pemahaman mendalam terhadap bidang studi yang ditekuni, mengasah kemampuan menulis ilmiah dan metodologi penelitian yang presisi, membuka peluang lebih luas untuk beasiswa, program magang, hingga jenjang karier profesional yang lebih baik.

Pimpinan redaksi Medfarm Akafarma Sunan Giri Ponorogo Ita Octavia juga berharap agar setiap publikasi yang diterbitkan tidak berhenti di atas kertas atau laman web semata.

 "Kami ingin memastikan hasil riset ini memberikan dampak nyata bagi masyarakat dan dunia keilmuan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memperbarui materi ajar di kelas serta mendorong kolaborasi ilmiah yang lebih luas lagi," jelasnya. (*)

Pewarta : M. Marhaban
Editor : Bambang H Irwanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.