https://jatim.times.co.id/
Berita

Belajar dan Berbagi, Pelajar Probolinggo Gelar Market Takjil Day

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:25
Belajar dan Berbagi, Pelajar Probolinggo Gelar Market Takjil Day Sejumlah pelajar saat menjajakan dagangan mereka di Jalan Klojen, Sidomukti, Kraksaan. (Foto: Abdul Fatah/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PROBOLINGGO – Sejumlah pelajar di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, menggelar Market Takjil Day di pinggir Jalan Klojen, Kelurahan Sidomukti, Kecamatan Kraksaan, kabupaten setempat.

Sesuai namanya, Market Takjil Day menyajikan aneka menu takjil untuk masyarakat. Bazar kuliner ini berlangsung selama dua pekan, terhitung sejak Senin (10/3/2025).

Berbeda dari bazar takjil pada umumnya, kegiatan ini sepenuhnya dikelola oleh siswa Sekolah Menengah Kejuruan atau SMK Negeri 2 Kraksaan. Mulai dari produksi makanan hingga strategi pemasaran.

Dengan meja-meja yang ditata rapi, mereka menjajakan aneka hidangan berbuka puasa hasil kreasi sendiri.

Ada pentol mercon seharga Rp 6.000 per cup, es capcin Rp 5.000, es teh Rp 3.000, hingga kue marlenggang Rp 3.000 per mika. Tak ketinggalan, aneka jajanan seperti donat dan risol turut menggoda selera dengan harga yang ramah di kantong.

Belajar Bisnis Sejak Dini

Menariknya, kegiatan ini bukan hanya sekadar ajang berjualan, tetapi juga sarana belajar bisnis bagi para siswa.

Mereka dibagi dalam kelompok kecil beranggotakan 7-9 orang. Lalu mengelola modal, menentukan harga jual, serta mempraktikkan teknik pemasaran langsung kepada pelanggan.

Bagi-Takjil.jpg

"Kami belajar bagaimana mengelola modal, menentukan harga jual, hingga menawarkan produk kepada pembeli. Selain itu, ada kebahagiaan tersendiri saat bisa berbagi dengan orang lain," ujar Rizal, salah satu siswa.

Modal awal yang digunakan berasal dari iuran sebesar Rp 30.000 per siswa, yang kemudian dikelola secara mandiri untuk produksi dan operasional bazar.

Bukan Sekadar Berjualan, Tapi Juga Berbagi

Selain melatih jiwa wirausaha, Market Takjil Day juga mengajarkan nilai kepedulian. Setiap sore, kegiatan ini berlangsung mulai pukul 15.00 hingga 17.00 WIB. Di akhir sesi, takjil yang belum terjual dibagikan secara gratis kepada pengendara yang melintas.

"Selain berjualan, kegiatan ini juga jadi momen kebersamaan dengan teman-teman. Apalagi bulan puasa itu waktunya berbagi," ujar Kiki, salah satu siswa yang turut serta dalam bazar.

Kepala SMKN 2 Kraksaan, Herlina Wulansari, mengapresiasi inisiatif para siswa dalam menggelar kegiatan ini. Menurutnya, Market Takjil Day sejalan dengan visi sekolah dalam mencetak lulusan yang siap bekerja, melanjutkan pendidikan, atau berwirausaha.

"Kami ingin siswa tidak hanya memiliki keterampilan akademik, tetapi juga keterampilan hidup yang berguna," jelasnya.

Semangat para siswa dalam menjalankan bazar ini menjadi bukti bahwa wirausaha bisa dipelajari sejak dini. Tak hanya melatih jiwa bisnis, mereka juga belajar makna berbagi di bulan suci Ramadan. (*)

Pewarta : Abdul Jalil
Editor : Muhammad Iqbal
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.