https://jatim.times.co.id/
Wisata

Pacitan Bidik Kenaikan Wisatawan Libur Sekolah, Jip dan Paket Wisata Jadi Andalan

Sabtu, 29 Juni 2024 - 11:45
Pacitan Bidik Kenaikan Wisatawan Libur Sekolah, Jip dan Paket Wisata Jadi Andalan Kepala Disparbudpora Pacitan, Turmudi saat berbicara tentang target PAD wisata selama liburan sekolah. (FOTO: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PACITAN – Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Pacitan, Jawa Timur,  menargetkan kenaikan kunjungan wisatawan selama libur sekolah dua minggu ke depan. Target ini diiringi dengan berbagai upaya promosi dan pengembangan objek wisata.

"Paling tidak 3-5 persen dari total target PAD yang ada, sehingga akhir tahun nanti bisa capai minimal 80 persen," ujar Kepala Disbudparpora Pacitan, Turmudi, Sabtu (29/6/2024).

Salah satu strateginya adalah gencar promosi melalui media sosial dan offline, serta meluncurkan paket wisata dan meningkatkan fasilitas di berbagai destinasi wisata.

"Kemarin kami sudah berkomunikasi dengan Dindik Provinsi Jatim untuk mengerahkan anak-anak sekolah datang ke sini," terangnya. 

Jip wisata dan paket wisata menjadi andalan untuk menarik wisatawan. Disbudparpora Pacitan juga menjalin komunikasi dengan Dinas Pariwisata Provinsi Jatim untuk mendorong wisatawan lokal.

"Perkembangannya seperti apa, nanti kita lihat," ungkap Turmudi.

Selain itu, Turmudi mengajak masyarakat untuk ikut mempromosikan wisata Pacitan. "Barangkali nanti teman-teman komunitas yangada bisa berwisata saya juga berterima kasih," pungkasnya. 

Upaya ini diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisatawan dan mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Pacitan.

Bagaimana menurutmu? Apakah kamu tertarik untuk berlibur di Pacitan selama libur sekolah? (*)

Pewarta : Yusuf Arifai
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.