Wisata

Pesona Sunset di Waduk Bajulmati, Sajikan Keindahan Alam yang Tak Terlupakan

Kamis, 01 Juni 2023 - 16:00
Pesona Sunset di Waduk Bajulmati, Sajikan Keindahan Alam yang Tak Terlupakan Keindahan sunset Waduk Bajulmati yang terletak di Hutan Baluran perbatasan kabupaten Banyuwangi dan Situbondo. (FOTO : Fazar Dimas/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, BANYUWANGI – Saat melintas di jalur pantai utara (Pantura) hutan Baluran yakni perbatasan Kabupaten Banyuwangi dan Situbondo, terdapat sebuah tempat yang memikat hati dengan keindahan panorama alamnya yaitu, Waduk Bajulmati

Ya. Destinasi wisata tersebut menjadi saksi bisu dari perpaduan keindahan pepohonan, perbukitan, air dan langit dikala sinar mentari beranjak menuju cakrawala. Pada waktu tersebut pula, waduk ini menghadirkan momen yang tak terlupakan yakni, pesona keindahan sunset nan elok.

Dikala mentari senja perlahan turun dari langit dan sinarnya mulai menyapu waduk, tampak kilauan emas yang menyelimuti waduk. Perbukitan dan pepohonan disekitarnya yang memancarkan bayangan memanjang di atas permukaan air, makin menambah suasana menjadi hangat nan romantis. 

Lambat laun warna langit berubah dengan indahnya. Nuansa warna oranye dan merah yang membara ditambah gradasi lembut ungu serta biru tua, menciptakan refleksi warna-warni langit tercermin dengan sempurna di air yang tenang Waduk Bajulmati. 

Wisatawan yang datang pun tak dapat menahan kekagumannya terhadap keindahan semesta alam kala itu. Terlihat beberapa dari pengunjung duduk dengan tenang sembari memandang keindahan matahari tenggelam. Ada pula yang sibuk mengabadikan momen singkat tersebut dengan menggunakan telepon genggamnya.  

Waduk-Bajulmati-2.jpgPanorama Waduk Bajulmati yang seperti di Labuhan Bajo.  (FOTO : Fazar Dimas/TIMES Indonesia)

Bagaimana kalian sudah bisa membayangkan keindahan sunset di Waduk Bajulmati, Hutan Baluran bukan?.

Salah satu pengunjung asal pulau Bali yang hendak pergi ke Surabaya, Fahmi Kurniawan (24), mengaku takjub dengan pemandangan sunset di Waduk Bajulmati. Diceritakannya, dia sengaja menyempatkan diri untuk mampir ke Waduk Bajulmati, setelah melihat postingan di salah satu akun media sosial.

“Ini Raja Ampatnya Pulau Jawa, apalagi ditambah pemandangan sunset yang memukau,” katanya, Kamis, (1/6/2023).

Suara angin yang berbisik ditelinga secara perlahan, ditambah riak air waduk terdengar jelas dan pancaran sinar matahari kian turun, menjadi satu keindahan yang sempurna untuk momen terkesan ini.

Pada saat itu pula, panorama keindahan sunset di Waduk Bajulmati bak lukisan alami dipenuhi warna-warni yang memukau serta meninggalkan sebuah pesan dan kesan tersirat bagi siapa saja yang melihat pesona alamnya.

Saat langit mulai berubah menjadi malam, satu persatu pengunjung meninggalkan Waduk Bajulmati dengan hati dipenuhi rasa syukur dan kekaguman. Mereka membawa pulang kenangan manis tentang perpaduan keindahan alam dan magisnya matahari terbenam yang disaksikannya di waduk yang berada di perbatasan Banyuwangi dan Situbondo ini. 

Cukup indah bukan gambaran singkat keindahan sunset di Waduk Bajulmati?. Selain panoramanya yang indah, untuk menuju tempat wisata tersebut juga cukup mudah. Pasalnya, destinasi ini berada di jalan Nasional Banyuwangi-Situbondo. Jangan lupa mampir yaa. (*)

Pewarta : Syamsul Arifin
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.