TIMES JATIM, JAKARTA – Poster film Sri Asih rersmi dirilis rumah produksi Screenplay Bumilangit di berbagai media sosial.
Sosok superhero asli Indonesia Sri Asih yang diperankan oleh Pevita Pearce menjadi fokus utama dalam poster tersebut.
Sang jagoan mengenakan pakaian hitam dengan sumping atau hiasan di telinga dan lengan khas pakaian adat Jawa.
Sedangkan latar belakang gambar Sri Asih ada gedung bertingkat dengan sentuhan asap hitam dan kobaran api di bagian bawah. Tak ketinggalan selendang merah milik Sri Asih turut tampil dalam poster itu.
Pada poster juga tertulis film superhero dalam jagat Bumilangit itu akan tayang pada 6 Oktober 2022.
Sri Asih merupakan karakter komik yang dilahirkan oleh R.A Kosasih.
Karakter Sri Asih memiliki nama asli Nani Wijaya. Ia merupakan deinkarnasi Dewi Sri.
Poster Sri Asih (Foto: sriasihmovie.official)
Nani Wijaya sendiri merupakan anak dari keluarga kaya raya. Setiap hari Nani bekerja di Biro Investigasi Kriminal. Ia juga terus memabngun reputasinya sebagai pejuang kejahatan yang tak kenal takut.
Film ini disutradari oleh Santri Dania Sulfiati atau Upi dibantu dengan Joko Anwar dibagian penulisan cerita.
Sebelum Sri Asih, Screenplay Bumilangit telah merilis film pertamanya Gundala pada 2019 lalu. Nantinya Jagat Sinema Bumilangit akan menampilkan ksatria atau superhero Indonesia lainnya, seperti Godam & Tira , Patriot, Si Buta dari Gua Hantu dan Mandala.
Sebelumnya Screenplay Bumilangit telah mengumumkan deretan artis yang akan terlibat dalam Jagat Sinema Bumilangit. Mereka adalah Abimana Aryasatya yang berperan sebagai Gundala, Chicco Jerikho sebagai Godam, Pevita Pearce sebagai Sri Asih, Chelsea Islan sebagai Tira.
Ada juga Tara Basro sebagai Merpati, Asmara Abigail sebagai Desti Nikita, Hannah Al Rashid sebagai Camar, Kelly Tandiono sebagai Bidadari Mata Elang, Joe Taslim sebagai Mandala, Vanesha Prescilla sebagai Cempaka, Della Dartyan sebagai Nila Umaya.
Selain itu Ario Bayu sebagai Ghani Zulham, Bront Palarae sebagai Pengkor, Lukman Sardi sebagai Ridwan Bahri, Daniel Adnan sebagai Tanto Ginanjar, Tatjana Saphira sebagai Mustika Sang Kolektor, Adhisty Zara sebagai Virgo, Dian Sastrowardoyo sebagai Dewi Api, dan Nicholas Saputra sebagai Aquanus.
Wicky V. Olindo, produser dari Screenplay Bumilangit menjelaskan Jagat Sinema Bumilangit merupakan usaha untuk memberikan kesegaran bagi penonton Indonesia.
"Dengan jalinan cerita yang tersambung satu sama lain, penonton dapat merasakan cara bercerita yang seru. Ke depannya, film-film ini bisa menjadi hiburan juga inspirasi bagi masyarakat banyak," jelasnya seperti dikutp dari bumilangit.com.
Gimana, makin penasarankan dengan aksi superhero Indonesia. Jangan lupa Sri Asih akan tayang pada 6 Oktober 2022 mendatang. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Poster Sri Asih Resmi Dirilis, Kapan Tayang?
Pewarta | : |
Editor | : Dhina Chahyanti |