https://jatim.times.co.id/
Olahraga

Marcelo Rospide Sebut Hal Berikut Jadi Pembeda Peforma Persik dan Bali United

Minggu, 11 Agustus 2024 - 20:53
Marcelo Rospide Sebut Hal Berikut Jadi Pembeda Peforma Persik dan Bali United Laga Persik Kediri vs Bali United (Foto: dok Persik Kediri)

TIMES JATIM, KEDIRIPersik Kediri memulai kompetisi Liga 1 2024/2025 dengan kekalahan setelah takluk 1-3 dari tim tamu Bali United. 

Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide menegaskan setidaknya ada tiga hal utama yang membedakan penampilan Bali United dan Persik Kediri yang membuat tim tamu tampil lebih baik. 

"Mereka pantas menang. Mereka bermain dengan sangat baik. Bali United bermain dengan efisien, memiliki pertahanan yang kuat. Mereka juga sangat cepat dan efisien dalam transisi. Dan itulah masalah besar yang kita miliki," tegas Marcelo Rospide usai laga, Minggu (11/08/2024)

Bermain di kandang sendiri, Stadion Brawijaya, Kota Kediri (11/08/2024) gawang Leo Navacchio tiga kali kebobolan lewat aksi dua penyerang Bali United Mitsuru Maruoka (1 gol) dan Privat Mbarga (2 gol). 

Marcelo mengungkapkan skuad Macan Putih, julukan Persik Kediri telah berusaha untuk menekan sepanjang babak pertama, namun tidak mendapatkan hasil yang diharapkan. 

"Kita berusaha membangun serangan dan terus bergerak untuk menguasai permainan tapi hasilnya belum sesuai," tambahnya. 

Di babak kedua, Persik Kediri juga telah berusaha mengubah permainan mereka. Di babak kedua ini, menurut Marcelo Rospide permainan Ze Valente dkk lebih baik dari sebelumnya. Di babak kedua meski kebobolan dua gol, Persik Kediri masih mampu memperkecil kedudukan lewat gol Bayu Otto. 

"Mungkin jika perubahan itu dilakukan lebih awal, dan dengan pemain yang sama seperti yang masuk di babak kedua, hasilnya mungkin akan berbeda," tambahnya. 

Persik Kediri dalam laga ini menurunkan sejumlah pemain baru mereka. Di sektor belakang kiper Leo Navacchio dan bek Brendon Lucas. Di sektor tengah Majed Osman dan Hugo Samir bertugas mengawal serangan lewat posisi sayap. Sementara di depan tumpuan serangan diserahkan pada sosok Ramiro Fergonzi. 

Pada pertengahan babak kedua, Marcelo kembali memasukkan sejumlah pemain baru mereka. Hugo Samir, Rohit Chand dan Majed Osman ditarik keluar untuk digantikan oleh Supriadi, Ousmane Fané dan Ezra Walian. 

Ini adalah kekalahan kedua Persik Kediri dari Bali United dalam laga perdana Liga 1. Sebelumnya pertemuan keduanya pernah terjadi pada pekan pertama musim 2021/2022. Pada saat itu, Persik harus mengakui keunggulan Bali United 1:0. (*)

Pewarta : Yobby Lonard Antama Putra
Editor : Irfan Anshori
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.