TIMES JATIM, MALANG – Cara investasi forex tidak bisa asal, karena jadi salah satu instrumen risiko tinggi. Untuk memulai investasi forex, penting untuk memperhatikan broker yang tepat, khususnya untuk pemula agar tidak mengalami kerugian besar.
Berikut ini adalah cara untuk berinvestasi forex di broker yang tepat:
1. Cek Legalitas Broker
Langkah pertama yang harus dilakukan sebelum memulai trading forex adalah memastikan bahwa broker memiliki legalitas yang jelas. Pastikan broker tersebut terdaftar dan diatur oleh otoritas keuangan yang terpercaya, seperti BAPPEBTI di Indonesia.
Cek reputasi broker apakah memiliki riwayat yang baik dan memiliki penghargaan tertentu, seperti Dupoin yang meraih penghargaan sebagai Best Growth Trading Platform dari CNBC Awards 2024, karena menunjukkan pertumbuhan yang signifikan dalam industri trading.
2. Coba Akun Demo
Sebelum memulai trading dengan real akun, cobalah akun demo terlebih dahulu untuk berlatih dan menguji strategi trading tanpa harus mempertaruhkan dana. Dengan menggunakan akun demo, penting untuk mengenali platformtrading, memahami pergerakan harga, serta melatih keterampilan analisis teknikal dan fundamental tanpa risiko finansial.
3. Pelajari Fundamental dan Teknikal Trading
Dalam trading forex, penting untuk memahami analisis fundamental dan teknikal, yaitu pemahaman tentang variabel ekonomi seperti kebijakan moneter, data ekonomi, dan peristiwa politik yang memengaruhi mata uang.
Sedangkan analisis teknikal menggunakan grafik dan indikator untuk memprediksi pergerakan harga. Dengan kombinasi keduanya membuat pemahaman yang lebih baik untuk membuat keputusan trading.
4. Buat Manajemen Risiko
Dalam perdagangan forex, manajemen risiko adalah komponen yang sangat penting. Untuk mengelola risiko dengan lebih baik, tentukan stop loss dan take profit. Selain itu, sangat penting untuk menghindari penggunaan leverage yang berlebihan karena ini dapat meningkatkan risiko kerugian yang signifikan.
5. Siapkan Dana Dingin
Trading forex memiliki risiko yang besar, sehingga penting untuk hanya menggunakan dana yang tidak akan mempengaruhi keuangan jika terjadi kerugian. Dana yang digunakan untuk trading haruslah dana dingin, yaitu dana yang siap diinvestasikan tanpa memerlukan akses segera untuk kebutuhan lain sehingga trading bisa tenang dan tidak panik dalam menghadapi fluktuasi pasar yang tidak terduga.
6. Trading Real Account
Setelah mempelajari berbagai aspek penting dalam trading, saatnya untuk memulai trading dengan akun real. Pastikan untuk mulai dengan jumlah dana yang kecil dan terus belajar dari setiap pengalaman.
Jangan terburu-buru untuk mengejar keuntungan besar, melainkan fokuslah pada pengelolaan risiko dan konsistensi dalam menjalankan strategi yang telah dipelajari.
7. Ikut Komunitas
Untuk memperluas wawasan dan mendapatkan pengalaman lebih, bergabunglah dengan komunitas trader forex untuk diskusi, berbagi pengalaman, dan belajar dari trader lain yang lebih berpengalaman. Komunitas juga bisa menjadi tempat untuk mendapatkan informasi terkini seputar dunia forex yang dapat membantu mengambil keputusan trading yang lebih baik.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat memulai perjalanan investasi forex dengan lebih percaya diri dan terencana.(*)
Pewarta | : Rizky Kurniawan Pratama |
Editor | : Imadudin Muhammad |