TIMES JATIM, GRESIK – Paragon Corp yang menaungi brand kecantikan seperti Wardah, Emina, Kahf dan Make Over, mendukung pengembangan SLB Al-Ikhlas di Desa Madumulyorejo, Dukun, Kabupaten Gresik.
Melalui program tanggung jawab sosial perusahaan yang bekerja sama dengan Lembaga Zakat DT Peduli, Paragon menyalurkan bantuan guna meningkatkan fasilitas pendidikan di sekolah tersebut.
Bangbang Sujana, Kepala Cabang DT Peduli Jawa Timur menyampaikan, kegiatan ini menjadi bagian dari sinergi antara dunia industri dan lembaga sosial dalam mendukung pendidikan anak berkebutuhan khusus.
“Kami di sini dipercaya memfasilitasi kegiatan ini. SLB Al-Ikhlas masih tahap merintis dan perlu banyak dukungan,” ujarnya, Kamis (16/10/2025).
Sementara itu, Wenny Oktavia, HR Paragon Corp Surabaya menjelaskan, kegiatan sosial ini merupakan wujud nyata kepedulian perusahaan yang sudah berusia 46 tahun. Ini juga sebagai dukungan dalam pengembangan pendidikan inklusi.
“Alhamdulillah, kami dari Paragon berkolaborasi dengan DT Peduli. Di usia ke-46 ini, Paragon ingin memberikan manfaat bagi pengembangan model pendidikan di SLB," ujarnya.
Tak hanya memberikan bantuan material, ratusan karyawan juga ikut turun langsung membantu proses pembangunan. Mereka terlibat mulai dari pemasangan genteng, pengecatan ruang kelas dan menanam pohon serta pembuatan taman.
"Lebih dari 100 Paragonian ikut membantu, mulai dari memasang genteng, membuat taman, mengecat, dan lainnya,” tutur Wenny.
Selain itu, bantuan yang direalisasikan yakni motivasi bagi orang tua penyandang disabilitas, penyaluran alat bantu jalan, modul pembelajaran, dan kursi belajar.
Ketua Yayasan Al-Ikhlas, Sufiyah, menyampaikan rasa syukurnya atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Paragon Corp bersama DT Peduli Jatim.
“Kami sangat senang dengan adanya bantuan ini. Semoga bisa berkelanjutan dan terus memberikan manfaat,” katanya.
Dia menambahkan, SLB Al-Ikhlas yang dikelolanya kini menampung sekitar 60 siswa dari berbagai daerah sekitar Gresik, dan seluruhnya belajar secara gratis.
“Saat ini kami juga sedang mengembangkan jenjang SLB tingkat SMP. Ruang di lantai dua nanti akan kami gunakan untuk itu,” ungkapnya. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Paragon Corp Dukung Pengembangan SLB di Gresik, Karyawan Turun Langsung ke Lapangan
Pewarta | : Akmalul Azmi |
Editor | : Deasy Mayasari |