https://jatim.times.co.id/
Berita

Mengenang Amal Fathullah Zarkasyi, Sosok di Balik Penguatan Pesantren Nasional

Minggu, 04 Januari 2026 - 16:21
Mengenang KH Amal Fathullah Zarkasyi, Pejuang Muadalah Pesantren yang Tiada Tara Prof. Dr. K.H. Amal Fathullah Zarkasyi.

TIMES JATIM, PONOROGO – Dunia pendidikan Islam dan bangsa Indonesia berduka atas wafatnya pimpinan Pesantren Gontor, Ponorogo, Prof. Dr. K.H. Amal Fathullah Zarkasyi, M.A., pada Sabtu (3/1/2026). Almarhum mengembuskan napas terakhir di Solo, Jawa Tengah.

Prof. Amal dikenal sebagai Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor sekaligus Guru Besar pertama Universitas Darussalam Gontor (UNIDA Gontor), Ponorogo, Jawa Timur. Ia merupakan figur penting yang menjembatani tradisi pesantren dengan sistem pendidikan tinggi modern, serta tokoh sentral dalam perjuangan pengakuan hukum pesantren di Indonesia.

Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta menyampaikan duka cita mendalam atas kepergian almarhum. Rektor UIN Jakarta, Prof. Asep Saepudin Jahar, M.A., Ph.D., menyebut wafatnya Prof. Amal sebagai kehilangan besar bagi umat dan bangsa.

Menurutnya, almarhum adalah ulama, pendidik, dan pemimpin pesantren yang konsisten menegakkan tradisi keilmuan dan akhlak, serta mendedikasikan hidupnya untuk memperkuat peran pesantren dalam sistem pendidikan nasional.

UIN Jakarta menilai almarhum sebagai figur strategis yang berhasil menjembatani pesantren dan pendidikan tinggi modern, serta berkontribusi dalam penguatan nilai-nilai Islam moderat dan inklusif.

Sosok K.H. Amal Fathullah Zarkasyi

Lahir di Ponorogo pada 4 November 1949, Prof. Amal merupakan putra keempat dari K.H. Imam Zarkasyi, salah satu pendiri Pondok Modern Darussalam Gontor. Ia menempuh pendidikan Sarjana Perbandingan Agama di IAIN Sunan Ampel Surabaya, Magister Filsafat Islam di Universitas Kairo, Mesir, dan meraih gelar doktor bidang Aqidah dan Pemikiran Islam dari Universiti Malaya, Kuala Lumpur.

Kiprahnya di dunia pendidikan dimulai sejak 1969 sebagai pengajar di Kulliyatul Mu’allimin al-Islamiyyah (KMI). Karier akademiknya berlanjut sebagai Dekan Fakultas Ushuluddin, Pembantu Rektor, hingga menjadi Rektor pertama UNIDA Gontor periode 2014–2020. Ia juga berperan besar dalam pengembangan Institut Studi Islam Darussalam (ISID) yang kemudian bertransformasi menjadi UNIDA Gontor. Pada 2014, Prof. Amal dikukuhkan sebagai Guru Besar pertama UNIDA Gontor dalam bidang Ilmu Kalam dan Aqidah Islam.

Selain dikenal sebagai akademisi dan pemimpin yang bersahaja, Prof. Amal juga merupakan pejuang pendidikan pesantren. Sebagai Ketua Umum Forum Komunikasi Pesantren Muadalah (FKPM), ia aktif memperjuangkan pengakuan legal pesantren. Upaya panjang tersebut turut melahirkan Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2019 tentang Pesantren, yang memberikan landasan hukum dan kesetaraan pesantren dalam sistem pendidikan nasional.

Kepergian Prof. Dr. K.H. Amal Fathullah Zarkasyi menjadi duka mendalam sekaligus pengingat akan pentingnya melanjutkan perjuangan beliau dalam memajukan pendidikan pesantren dan keilmuan Islam bagi Indonesia. (*)

Pewarta : Imam Kusnin Ahmad
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.