https://jatim.times.co.id/
Berita

Bupati Situbondo Pastikan Insentif Guru Ngaji Segera Cair

Selasa, 18 Maret 2025 - 23:40
Bupati Situbondo Pastikan Insentif Guru Ngaji Segera Cair Bupati Situbondo dan Wakil Bupati Situbondo

TIMES JATIM, SITUBONDOBupati Situbondo, Yusuf Rio Wahyu Prayogo, memastikan bahwa insentif guru ngaji di daerahnya akan segera cair setelah proses verifikasi selesai. Pernyataan itu disampaikannya melalui sebuah unggahan video di akun TikTok pribadinya.

Dalam perjalanan menuju acara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta bersama kepala daerah se-Indonesia, Mas Rio, sapaan akrab Bupati Situbondo itu, membantah tudingan bahwa insentif guru ngaji tidak akan dibagikan. Ia menegaskan bahwa kabar tersebut adalah fitnah yang tidak berdasar.

"Teman-teman banyak fitnah yang yang beredar mengatakan bahwa insentif guru ngaji tidak akan dibagikan oleh Mas Rio dan Mbak Ulfi. Ini tentu kabar yang tidak benar, cenderung ke arah fitnah, dan saya punya buktinya. Ada beberapa grup WA yang mengatakan demikian,' ucap Mas Rio dalam vidio tersebut. Selasa (18/3/2025). 

Lebih lanjut, Mas Rio menjelaskan bahwa saat ini pemerintah daerah sedang melakukan verifikasi ulang terhadap data penerima insentif guru ngaji. Langkah ini dilakukan karena ditemukan banyak data yang tidak sesuai, bahkan ada yang fiktif.

"Kami berusaha menerima masukan dari masyarakat agar penerima insentif guru ngaji kembali diverifikasi, disesuaikan dengan ketentuan, karena banyak yang bukan guru ngaji, bahkan fiktif bahkan ada yang sampai pinjam santri. Tentu sangat tidak bijak kalau saya dengan Mbak Ulfi membiarkan hal ini terjadi, " ujarnya. 

Mas Rio menegaskan bahwa verifikasi itu bertujuan untuk memastikan bahwa insentif diberikan kepada guru ngaji yang benar-benar berhak dan memenuhi syarat.

“Bagi guru ngaji sekalian, mohon bersabar karena kami sedang melakukan verifikasi. InsyaAllah minggu depan sudah selesai dan insentif akan segera dibagikan,” jelasnya.

Bupati Situbondo juga menegaskan bahwa dirinya bersama Wakil Bupati, Mbak Ulfi, tidak akan pernah meninggalkan para guru ngaji. Ia menyebutkan bahwa ini adalah amanah dari para masyaikh.

"Ini adalah pesan para masyaikh dan para terdahuku kita, bahkan pesan masyaikh yang ada saat ini, untuk memperhatikan para guru ngaji, tapi yang benar-benar guru ngaji, yang bener-bener ikhlas memberikan waktunya, tenaganya untuk mendidik anak-anak belajar ngaji, bukan yang bermain politik, " kata Mas Rio. (*)

Pewarta : Ahmad Rifai
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.