https://jatim.times.co.id/
Berita

Pondasi Rusak Tergerus Banjir, Bupati Malang Tangani Jembatan Kondang Kutuk Lebakharjo

Jumat, 24 Mei 2024 - 16:52
Pondasi Rusak Tergerus Banjir, Bupati Malang Tangani Jembatan Kondang Kutuk Lebakharjo Tampak kondisi jembatan Kondang Kutuk di Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, yang pondasinya mengkhawatirkan akibat tergerus banjir. (Foto: Dok PU Bina Marga Malang for TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, MALANG – Penanganan perbaikan jembatan Kondang Kutukyang ada di wilayah Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, segera direalisasi. Ini menyusil atensi dan respon Bupati Malang HM Sanusi yang meminta untuk ditangani tahun ini. 

Kepada TIMES Indonesia, Bupati Malang melalui Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (PU BM)l, Khairul Isnadi Kusuma menyatakan bakal direalisasikannya pekerjaan perbaikan jembatan Kombang Kutuk ini. 

"Dokumen perencanaan sudah selesai dan sedang diverifikasi. InshaAllah segera dilanjutkan proses lelang pengadaan untuk pekerjaannya," kata Khairul Isnaidi alias Oong, Jumat (24/5/2024). 

Kondisi jembatan Kondang Kutuk sendiri diketahui mengalami kerusakan akibat terjangan banjir disertai longsor, yang terjadi akhir 2023 lalu. Pondasi penyangga jembatan mengalami retak dan terlepas materialnya karena tak mampu menahan gerusan air banjir. 

jembatan-Kondang-Kutuk-2.jpg

Mendapatkan informasi dari perangkat dusun di Desa Lebakharjo usai kejadian, menurutnya petugas Dinas PU Bina Marga telah merespon cepat dengan turun ke lokasi,buntuk melakukan asessmen atas kerusakan jembatan tersebut. 

Keberadaan jembatan Kondang Kutuk ini pada satu ruas jalan yang sama yang melewati jembatan tersebut, serta menjadi satu-satunya akses menuju pantai Licin Lebakharjo.

Dari hasil assesmen yang dilakukan, kerusakan jembatan kondang Kutuk belum bisa langsung tertangani pada tahun yang sama, karena beberapa kendala. Satu-satunya akses jalan menuju jembatan Kutuk ini juga terputus. 

Selain terputusnya akses jalan di dua segmen atau ruas jalan di sekitar jembatan kondang Lombok, saat itu juga sedang ada penanganan perkerasan jalan di beberapa ruas desa Lebakharjo yang membatasi mobilisasi alat berat. Juga, terbatasnya waktu pelaksanaan pekerjaan jika harus ditangani di akhir tahun 2023 juga. 

Oong memastikan, saat ini proses pembangunan jembatan Kondang Kutuk sudah selesai pada tahap perencanaan, dan akan segera dikerjakan.

"Alhamdulillah, jembatan Kondang Lombok sudah terealisasi. Sehingga, untuk penanganan jembatan Kondang Kutuk, Pak Bupati memerintahkan untuk memasukkan sebagai prioritas di tahun 2024 definitif ini," pungkasnya. (*)

Pewarta : Khoirul Amin
Editor : Hendarmono Al Sidarto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.