https://jatim.times.co.id/
Berita

RSUD dr Darsono Pacitan Siapkan 4 Ruangan Khusus bagi Caleg Gagal Pasca Pemilu 2024

Selasa, 28 November 2023 - 14:06
RSUD dr Darsono Pacitan Siapkan 4 Ruangan Khusus bagi Caleg Gagal Pasca Pemilu 2024 Satu dari empat ruang khusus yang disiapkan RSUD dr Darsono Pacitan untuk merawat caleg gagal pasca Pilkada Serentak Pemilu 2024. (FOTO: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PACITAN – Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD dr Darsono Pacitan, Jawa Timur telah menyiapkan 4 ruangan khusus bagi calon anggota legislatif (caleg) yang kejiwaannya terganggu akibat gagal pada Pemilu 2024.

"Ada empat ruangan yang sudah kami siapkan. Kalau pun nanti ada kekurangan, ruang melati di bawahnya juga bisa dipakai," kata Kepala Bagian Tata Usaha RSUD dr Darsono dr. Johan Tri Putranto, Selasa (28/11/2023). 

Menurutnya, ruang khusus isolasi ini untuk memberikan pelayanan kepada caleg yang mengalami depresi atau gangguan jiwa setelah mengetahui bahwa dirinya tidak terpilih menjadi anggota legislatif pada Pemilu 2024.

"Untuk mengantisipasi terkait hal-hal yang tidak diinginkan seperti caleg gagal yang mengalami gangguan jiwa, dan kami bertanggung jawab untuk itu," tambah Johan. 

Lebih lanjut, Johan mengatakan, meskipun pada Pemilu 2019 lalu tidak ada caleg gagal yang masuk rumah sakit, akan tetapi pihaknya akan tetap menyiapkan layanan tersebut sebagai langkah antisipatif. 

"Maka dari itu kami menyiapkan segala sesuatunya, mulai dari SDM, dokter spesialis, perawat terlatih, alat dan ruangan," terangnya.

RSUD-dr-Darsono-Pacitan.jpgKepala Bagian Tata Usaha RSUD dr Darsono dr. Johan Tri Putranto menunjukkan tralis besi untuk antisipasi caleg gagal depresi berat loncat dari lantai 4. (FOTO: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia) 

Sebagai rumah sakit rujukan kabupaten, RSUD dr Darsono Pacitan ruangan khusus untuk pasien depresi pasca Pilkada serentak nanti juga dilengkapi dengan fasilitas yang sudah memenuhi standar. 

Pun, RSUD dr Darsono Pacitan juga memiliki dokter spesialis kejiwaan didukung oleh perawat terampil dan terlatih yang sudah berkecimpung dalam merawat psikologis ditambah dokter umum. 

"Sejauh ini belum ada pasien yang dirawat di RSUD, ada beberapa kasus rata-rata alami gangguan depresi ringan dan ukup diselesaikan dengan rawat jalan oleh dokter spesialis," ungkap Johan. 

Pria yang juga menjabat Plt Kabid Pelayanan Medis RSUD dr Darsono Pacitan itu menyebutkan, terdapat beberapa tipe gangguan jiwa, seperti emosi yang meledak-ledak atau meluap, sikap datar bahkan ada juga yang cenderung berdiam diri hingga menyakiti diri sendiri. 

"Untuk pasien yang mengalami depresi, gaduh maupun gelisah dan cemas berlebih, kami juga siapkan tim mulai dari psikologis klinik dan psikiaternya," ujar dr Johan. 

Selain itu, sebagai langkah antisipatif terhadap kecenderungan pasien bunuh diri, RSUD dr Darsono Pacitan juga menyiapkan tralis besi di sekeliling pintu maupun jendela ruangan. 

"Karena letaknya berada di gedung bertingkat, maka kami kira pengamanan pada setiap ruangan dan pintu keluar masuk penting dilakukan," jelas dr. Johan. 

Meski demikian, penangan terhadap kasus pasien dengan gangguan jiwa juga berbeda-beda, ini tergantung hasil assesmennya sejauh mana. 

"Karena sebelum melangkah ke pengobatan, akan ada anamnesa untuk mengetahui arah kejiwaan seseorang ke mana. Makanya jangan sampai depresi," pinta dr Johan. 

Tak hanya itu, dia juga menilai, bahwa pertarungan dalam hidup merupakan hal yang biasa. Kegagalan dan keberhasilan tergantung bagaimana seseorang menata hatinya. 

"Kalau sudah legawa, berarti siap menang, siap kalah, insya Allah hal itu (gangguan jiwa) tidak akan pernah terjadi," tutup dr Johan Tri Putranto. 

Sebagai informasi, ruang khusus untuk menampung calon pasien gagal nyaleg tersebut terletak di Pavilium Wijaya Kusuma RSUD dr Darsono Pacitan lantai 4. Di sana juga tersedia lift yang aman untuk mempermudah penanganan dalam keadaan darurat. (*)

Pewarta : Yusuf Arifai
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.