https://jatim.times.co.id/
Olahraga

Di Tengah Guyuran Hujan, Liga Santri Tingkat Korem 083/Bdj Sukses Digelar

Minggu, 07 Agustus 2022 - 18:05
Di Tengah Guyuran Hujan, Liga Santri Tingkat Korem 083/Bdj Sukses Digelar Penyerahan hadiah untuk tim pemenang Piala Kasad tingkat Korem 083/Baladhika Jaya, Minggu (7/8/2022). (Foto: Kodim 0833 Kota Malang for TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, MALANG – Dandim 0833/Kota Malang secara langsung menghadiri laga final Liga Santri Piala Kasad 2022, tingkat Korem 083/Baladhika Jaya (BDJ). Bertempat di Lapangan Brawijaya Rampal Kota Malang, Minggu (7/8/2022).

Di tengah guyuran hujan, pertandingan laga final yang mempertemukan Pondok Pesantren (PP) AS-Salam FC berhadapan dengan PP Darussalam FC ini sukses dan berlangsung seru untuk memperebutkan juara 1 dan 2 Liga Santri piala Kasad 2022 tingkat Korem 083/Bdj.

Dalam laga tersebut, keluar sebagai juara pertama PP Darussalam FC mewakili Kodim 0825/Banyuwangi. Sementara PP AS-Salam FC mewakili Kodim 0819/Pasuruan menempati posisi ke dua.

Liga-Santri-2.jpg

Sedangkan juara ketiga diambil dua tim yakni, PP Singa Putih FC Pasuruan dan PP Nurul Ikhsan FC Lumajang. Selanjutnya juara 1 dan 2 tingkat Korem 083/Bdj akan bertanding lanjutan ke Tingkat Kodam mendatang.

Dalam sambutannya, Danrem 083/Bdj yang dibacakan Danrindam V/Brw Kolonel Inf Teddy Arifiyanto Setimiharjo mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Ponpes yang telah memberikan kesempatan kepada para santrinya untuk mengikuti kompetisi Liga Santri tingkat Korem 083/Bdj.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada para peserta dan segenap jajaran PSSI atas semangat dan sportifitas dalam pelaksanaannya.

"Selamat kepada para Juara di kompetisi ini. Bagi tim yang belum meraih juara, tidak perlu berkecil hati. Masih ada waktu dan kesempatan di lain waktu untuk tetap semangat berlatih," ujar Kolonel Teddy, Minggu (7/8/2022).

Sementara, Dandim 0833 Kota Malang Letkol Kav Heru Wibowo Sofa turut menyampaikan apresiasi juga atas pelaksanaan liga santri Piala Kasad tahun 2022 tingkat Korem 083/Bdj yang telah berjalan lancar dan sukses.

"Kami ucapan terima kasih atas dukungan seluruh masyarakat Kota Malang. Terutama Pondok Pesantren yang telah mendukung pelaksanaan Liga Santri Piala Kasad 2022. Selamat dan sukses juga kepada para juara,” pungkasnya. (d)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.