TIMES JATIM, KEDIRI – Deny Widyanarko meraih dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju dalam kontestasi Pilkada Kediri 2024. Rekomendasi DPP PKB diserahkan secara langsung oleh Ketua Desk Pilkada DPP PKB, Abdul Halim Iskandar di kantor DPP PKB, pada Rabu (19/6/24) kemarin.
Turut hadir dalam kesempatan itu, Ketua Muslimat NU Kabupaten Kediri Mudawamah yang menjadi bakal calon wakil Bupati pendamping Deny Widyanarko.
Ketua DPC PKB Kabupaten Kediri Sentot Djamaluddin menuturkan, sosok Deny merupakan salah satu kader terbaik di keluarga besar PKB Kabupaten Kediri. Deny memiliki sejumlah kriteria yang membuatnya layak untuk diamanahi rekomendasi PKB.
"Ini juga dari saran-saran kiai dan ulama di Kabupaten Kediri. Di satu sisi juga ditunjang dengan hasil survei terhadap Deny dinilai juga tinggi," ujarnya, Kamis (20/6/2024).
Sentot menegaskan, dengan turunnya rekomendasi tersebut, maka dari DPW maupun DPC akan tunduk dan patuh dalam menjalankan amanat tersebut.
Termasuk dalam waktu dekat akan merapatkan barisan terhadap seluruh anggota jajaran Partai PKB maupun simpatisan untuk pemenangan Deny Widyanarko dalam kontestasi Pilkada periode 2024 - 2029.
Ia menegaskan, 100 persen kader PKB akan mendukung penuh Deny Widyanarko
"DPC PKB Kabupaten Kediri akan segera mempersiapkan struktur partai sampai tingkat ranting. Kami dari PKB terus bergerak hingga ranting untuk kemenangan Deny Widyanarko pada Pilkada 2024 ini," tuturnya.
Sementara, terkait Mudawamah, Sentot menegaskan pihak akan terus berkomunikasi dengan PCNU Kabupaten Kediri. "Karena bagaimana pun Bu Mudawamah adalah struktur dari Muslimat NU Kabupaten Kediri. Semoga Kediri bisa lebih baik," tambahnya lagi.
Sementara itu dengan rekomendasi tersebut, Deny Widyanarko mengungkapkan dirinya makin percaya diri untuk Pilkada Kediri 2024.
Deny menuturkan optimistis pada Pilkada Kediri 2024 karena marwah demokrasi bisa terjaga dan lebih baik dari sebelumnya. Artinya tidak ada calon tunggal atau bumbung kosong.
"Kami berterima kasih karena PKB telah mempercayakan amanah ini untuk bisa bersama menuju Kediri Hebat. Sebagai putra daerah saya sangat berharap Kabupaten Kediri bisa lebih baik," ucapnya.
Dengan turunnya rekomendasi tersebut, maka sudah ada dua partai yang mendukung sosok Deny di Pilkada Kediri 2024 yakni Nasdem dan PKB. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Amankan Rekom PKB, Deny Widyanarko Makin Optimis di Pilkada Kediri 2024
Pewarta | : Yobby Lonard Antama Putra |
Editor | : Hendarmono Al Sidarto |