https://jatim.times.co.id/
Berita

PDIP Jember Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wabup, Semua Boleh Ikut Asal Bukan Eks HTI dan FPI

Sabtu, 20 April 2024 - 17:57
PDIP Jember Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wabup, Semua Boleh Ikut Asal Bukan Eks HTI dan FPI Konferensi pers penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wabup oleh PDIP Jember. (M. Abdul Basid/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, JEMBER – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan (PDIP) Kabupaten Jember mulai membuka penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Jember dalam Pilkada Serentak 2024.

Edi Cahyo Purnomo ditunjuk sebagai Ketua Tim Penjaringan PDIP Jember.

"Hari ini DPC PDI Perjuangan Jember mengawali penjaringan Cabup Dan Cawabup pada Pilkada 2024," kata Edi membuka konferensi pers di Patrang, Sabtu (20/4/2024).

Pria yang akrap disapa Ipung tersebut menerangkan, penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Jember dalam Pilkada tersebut berdasarkan Surat Instruksi Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan Nomor: 6027/IN/DPP/III/2024 tertanggal 28 Maret 2024 perihal Instruksi Pemetaan Politik dan Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah Serentak Tahun 2024.

Edi juga menerangkan, penjaringan tersebut juga berpedoman pada Peraturan Partai Nomor 24 Tahun 2017 Tentang Rekrutmen dan Seleksi Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.

Lebih lanjut, dia mengungkapkan bahwa proses penjaringan akan dibuka mulai 22 April 2024.

Sementara, penjaringan akan ditutup atau berakhir pada 6 Mei 2024 mendatang.

"Pelaksanaannya dimulai pada pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB setiap harinya," terangnya.

Edi mengatakan, masyarakat yang berminat mendaftar sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Jember dapat mengambil berkas atau formulir pendaftaran di Kantor DPC PDIP Jember.

Selain itu, Edi menegaskan bahwa penjaringan yang dilakukan pihaknya bersifat terbuka, yang artinya dapat diikuti oleh masyarakat baik anggota PDIP maupun bukan, namun memiliki visi dan misi yang sejalan dengan partai.

"Bukan hanya dari daerah Jember saja tapi juga luar dari Jember bisa melakukan pendaftaran penjaringan ini. Bahkan juga bukan hanya kader tetapi juga di luar kader PDI Perjuangan. Namun kami mendorong kader partai yang memiliki elektabilitas tinggi untuk mendaftarkan diri," jelasnya.

Sebelumnya, Bupati Jember Hendy Siswanto yang juga incumben dalam Pilkada Jember 2024 mendatangi kantor DPC PDIP Jember.

Kedatangan Hendy tersebut dalam rangka silaturahmi dan menjalin komunikasi berkaitan dengan Pilkada.

"Iya jadi kemarin itu ada beberapa calon bakal Bupati Jember yang datang ke kantor partai pas kebetulan dengan momen lebaran dalam silaturahmi, seperti Gus Fawaid, incumben yakni bapak Hendy, Nanang, dan mas Kamil. Jadi kami sebagai kader partai menerima siapapun itu," ujarnya.

Dia juga menegaskan bahwa pihaknya tidak menerima "mahar" dari masyarakat yang mendaftar sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Jember.

"Dan kami tidak akan melakukan mahar atau apapun itu, sesuai intruksi partai yakni tanpa mahar," tegasnya.

Dia juga menambahkan bahwa pihaknya akan melakukan penjaringan dengan ketat dan memastikan pendaftaran tidak terlibat dengan organisasi yang dilarang pemerintah, misal Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) atau Front Pembela Islam (FPI). (*)

Pewarta : M Abdul Basid (MG)
Editor : Dody Bayu Prasetyo
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.