TIMES JATIM, MADIUN – Parade kostum menjadi primadona di ajang The Park Carnival Kampung Pesona dalam memeriahkan HUT ke-77 RI. Kostum buatan siswa SMPN 2 Kota Madiun (Spenda) itu menarik perhatian warga yang memadati spot taman di Kampung Pesona, Kelurahan Madiun Lor, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun.
Ada 10 kostum yang ditampilkan sebagai maskot karnaval di taman. Berbeda dengan karnaval yang biasa dikemas pawai di jalan raya, karnaval di Kampung Pesona menempuh rute di tepian Bantaran Kali Madiun.
View unik itu diabadikan oleh warga dengan swafoto bareng para model. Parade kostum juga menjadi objek lomba fotografi yang diikuti sejumlah penghobi foto. "Awalnya agak takut jalan di tepi sungai. Belum pernah sih. Ternyata asyik juga karena view-nya beda," ujar Galuh Pramesti salah seorang model parade kostum.
Warga Kampung Pesona foto bareng para model parade kostum. (Foto: Yupi Apridayani/TIMESIndonesia)
Tampil menjadi bintang tamu karnaval di taman menambah pengalaman baru bagi siswa Spenda. Mengingat ini kali pertama mereka tampil di luar agenda sekolah.
"Sebenarnya sudah ada beberapa tawaran tampil di luar daerah. Tetapi kami masih menyesuaikan dengan jadwal kegiatan belajar mengajar di sekolah," ungkap Ratna Yuliana guru pendamping ekskul carnival Spenda.
Menurut Ratna, banyaknya tawaran menjadi pengisi acara karena belum banyak yang memiliki koleksi kostum carnival seperti Spenda. Penampilan perdana kostum karya siswa Spenda baru dilihat publik saat digelar parade drumband bulan Juni 2022 lalu.
"Kami senang banyak yang mengundang untuk tampil. Berarti karya siswa diapresiasi meskipun tarafnya baru belajar," jelas Ratna.
Karnaval di taman yang baru pertama kali digelar di Kampung Pesona ternyata disambut antusias warga. Apalagi momennya bertepatan dengan peringatan HUT ke-77 RI.
Warga antusias mengabadikan momen parade kostum saat menyusuri tepian bantaran sungai. (Foto: Yupi Apridayani/TIMESIndonesia)
"Meskipun lingkupnya kecil, ternyata kegiatan ini disambut baik dan antusias oleh warga," ungkap Wignyo Yulianto Ketua Paguyuban Warga Kampung Pesona selaku penyelenggara.
Menurut Wignyo, Kampung Pesona sendiri terus dibenahi secara bertahap. Di antaranya spot foto di area taman, wahana edukasi dan bermain anak-anak dan tempat untuk aktivitas warga seperti event atau pertemuan.
"Kalau sering ada kegiatan atau acara harapannya Kampung Pesona semakin banyak dikunjungi," kata Wignyo.
The Park Carnival yang digelar Minggu (21/8/2022) merupakan event besar pertama di Kampung Pesona yang melibatkan banyak pengunjung. Selama pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat di masa pandemi Covid-19, kegiatan hanya melibatkan warga lingkungan Kampung Pesona saja.
"Kebetulan momennya peringatan HUT RI jadi sekalian dibuat meriah," kata Wignyo.
Antusias warga terhadap kegiatan karnaval di taman terlihat dari kostum unik yang dikenakan warga. Selain kostum merah putih dengan berbagai asesoris, ada yang berkebaya dan mengenakan baju adat daerah.
Bahkan saat parade kostum, ada warga yang tampil mengenakan kostum yang terbuat dari dedaunan. Penampilan kostum berbahan alam tersebut juga disambut meriah.
The Park Carnival Kampung Pesona di Kota Madiun diisi serangkaian kegiatan. Yakni jalan santai, fun aerobic, bazar UMKM, lomba taman, lomba fotografi dan parade kostum. Event yang digelar Paguyuban Warga Kampung Pesona itu menggandeng Times Indonesia sebagai media partner. (*)
Pewarta | : Yupi Apridayani |
Editor | : Ronny Wicaksono |