https://jatim.times.co.id/
Olahraga

Jelang Final Four Proliga 2023, SBY Ingin LaVani Allo Bank Jaga Rivalitas

Minggu, 05 Februari 2023 - 17:17
Jelang Final Four Proliga 2023, SBY Ingin LaVani Allo Bank Jaga Rivalitas SBY saat ditemui awak media di Azam Gallery Kota Malang, Minggu (5/2/2023). (Foto: Rizky Kurniawan Pratama/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, MALANG – Juara bertahan tim voli putra Jakarta LaVani Allo Bank berpeluang besar lolos final usai menundukkan Kudus Sukun Badak 3-0 dalam lanjutan PLN Mobile Proliga 2023 putaran kedua seri pertama di GOR Tridharma Gresik, Sabtu (4/2/2023) kemarin. 

Kemenangan ini sekaligus membawa tim milik mantan Presiden RI keenam, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terus menempel Jakarta Bhayangkara Presisi di puncak klasemen sementara dengan sama-sama mengemas 23 poin. 

Atas raihan yang cukup apik itu, SBY menyatakan pihaknya akan terus berusaha keras mempertahankan posisi yang telah diraih saat ini. 

"Kami akan berusaha keras mempertahankan standing kami juara proliga," ujar SBY saat ditemui awak media si Azam Gallery, Kota Malang, Minggu (5/2/2023). 

Meski tidak mudah mempertahankan posisi tersebut, apalagi Bhayangkara Presisi terus menempel ketat di perebutan final Four Proliga 2023, SBY sangat optimis untuk mempertahankan posisi.

"Saya tahu bahwa tidak mudah. Tapi klub-klub lain juga menambah pemain-pemain asing dan laVani tetap seperti dulu," ungkapnya.

Tentu perlu kerja keras untuk mewujudkan optimisme tersebut, SBY terus menggenjot timnya untuk terus berlatih dan bermain dengan baik. 

"Pada prinsipnya, oleh karena itu kami berlatih, bermain dengan baik, tetap dengan fun dan menjaga tinggi sportifitas," imbuhnya.

Sebagai pembina klub dan pemilik, SBY memberi pesan kepada tim pelatih LaVani allo Bank, agar bisa tetap obyektif ketika menerima komplain tim lawan di final Four nanti. 

"Karena belum ada review. Saya harap pelatih (bisa) seobyektif mungkin. Pelatih manusia biasa bisa khilaf. Oleh karena itu, ketika ada komplain ada aduan dari pemain lain, pelatih bisa memberikan pengertian," tuturnya.

Sebagai informasi, saat ini tim binaan SBY itu meraih peringkat teratas dan dibayangi oleh rivalnya Bhayangkara Presisi di PLN Mobile Proliga 2023. Tim LaVani memiliki poin yang sama dengan Bhayangkara presisi yakni 23 poin, namun LaVani Allo Bank, hanya beda di set setiap laganya. (*)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.