TIMES JATIM, JAKARTA – Disney telah merilis trailer prekuel 101 Dalmations, Cruella. Tampak terjadi perubahan Emma Stone sebagai karakter penjahat modis.
Trailer Cruella dirilis tepat sehari setelah sebelumnya poster hitam putihnya dirilis.
Awalnya Cruella akan dirilis pada Natal 2020, namun ditunda menjadi 28 Mei 2021.
Lewat trailer berdurasi 1 menit 33 detik, Cruella membawa penonton kembali ke suasana London tahun 1970-an.
Di masa itu, Cruella de Vil (Emma Stone) masih muda dan akhirnya ditempatkan di jalur yang suatu saat akan membawanya untuk mencuri banyak anak anjing dalmatian untuk pakaiannya sendiri.
Dikutip dari Kompas.com, dengan trailer Cruella, visinya menjadi lebih jelas. Penonton mendapat prekuel bombastis tentang seorang wanita yang menyadari potensinya yang sebenarnya dengan jumlah yang tepat.
Film ini disutradarai oleh Craig Gillespie, dan cerita oleh Aline Crosh McKenna (The Devil Wears Prada), Kelly Marcel (Venom) dan Steve Zissis (Togetherness).
Selain Emma Stone, film Cruella juga dibintangi oleh Mark Strong, Paul Walter Hauser, Joel Fry, dan Kirby Howell-Baptiste.(*)
Pewarta | : Tria Adha |
Editor | : Ferry Agusta Satrio |