TIMES JATIM, JEMBER – Saiful Anwar, S.TP, MP dilantik sebagai Direktur Politenik Negeri Jember (Polije) periode kedua tahun 2023 - 2027.
Pelantikan Saiful Anwar sebagai Direktur Polije tersebut dilakukan oleh Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek RI, Ir. Suharti, MA, Ph.D, di Gedung A Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek), Selasa (7/3/2023).
Dalam amanahnya, Suharti berpesan khusus bagi pimpinan perguruan tinggi yang dilantik agar melakukan konsolidasi internal.
“Mohon setelah dilantik hal yang pertama dilakukan adalah konsolidasi internal dari setiap komponen agar memudahkan pelaksanaan program dan kegiatan, sehingga terjadi akselerasi dalam pencapaian tujuan," ungkapnya.
Dia juga meminta agar para rektor dan direktur memprioritaskan kualitas layanan pendidikan.
Terlebih lagi saat jumlah mahasiswa semakin banyak.
“Prioritaskan kualitas layanan pendidikan untuk mewujudkan lulusan yang unggul, kompeten, dan berdaya saing tinggi," papar Suharti.
Saiful Anwar, S.TP, MP secara resmi dilantik oleh Sekretaris Jenderal Kemdikbudristek sebagai Direktur Polije Periode 2023-2027. (Humas for TIMES Indonesia)
Lebih lanjut, berkaitan dengan semakin maraknya pelecehan seksual, dia juga berharap agar pimpinan perguruan tinggi dapat memastikan tugas dan fungsi satgas PPKS yang ada di kampus.
“Pesan saya yang terakhir, khusus menghadapi tahun 2024 sebagai tahun politik, agar setiap rektor dan direktur mampu menciptakan suasana yang kondusif, dapat menjaga netralitas dari segenap pegawai agar mampu menjaga jarak dengan setiap kepentingan politik serta mendorong setiap pegawai dan keluarga dapat mensukseskan hajatan politik sesuai porsi masing-masing," pesan Suharti.
Untuk diketahui, proses pemilihan Direktur kali ini diawali oleh proses pemilihan akhir dalam rapat senat khusus dengan agenda pemilihan Direktur Polije periode 2023 - 2027.
Acara tersebut dilaksanakan pada Senin (27/9/2022) bersama seluruh anggota senat Polije serta kuasa Mendikbudristek yang diwakili oleh Dra. Dyah Ismayanti, M.Ed, Plt Kepala Biro SDM Kemdikbudristek.
Dari hasil pemilihan tersebut diperoleh hasil Calon Direktur 1, Dwi Rahmawati, SP, MP memperoleh 6 suara, Dr. Ir. Harijadi Subagja, S.Pt, MP, IPM memperoleh 7 suara serta Saiful Anwar, S.TP, MP memperoleh 62 suara.
Komposisi total suara tersebut merupakan akumulasi dari 65 persen dari suara Senat Polije (49 suara) serta 35 persen suara Menteri yaitu sebesar 26 suara. (*)
Pewarta | : Siti Nur Faizah |
Editor | : Dody Bayu Prasetyo |