TIMES JATIM, MALANG – BMKG (Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika) memperkirakan, Minggu (12/10/2025) hari ini, hujan deras disertai petir akan turun di beberapa wilayah Kecamatan di Kabupaten Malang, dan Kota Batu juga hujan siang hari, sedangkan Kota Malang udaranya berawan.
Saat ini suhu udara kota Malang 25° dan terasa seperti 27°. Langitnya berawan. BMKG memperkirakan tingkat presipitasinya 10% dengan
Jelembapan 77% dan hembusan angin 3 km/jam.
Sementara itu saat ini suhu udara Kota Batu namun 24° terasa seperti 26°. Langitnya sebagian besar berawan, namun BMKG memperkirakan tingkat presipitasinya 10% dengan kelembapan udara 78% ditambah hembusan angin yang hanya 2 km/jam, diperkirakan akan ada hujan mulai pukul 08.00 pagi hingga siang nanti.
Wilayah Kabupaten Malang Saat ini suhu udaranya 26° tetapi terasa seperti 29°. Langitnya rata-rata berawan. Tingkat presipitasinya 10% dengan kelembapan 78% serta angin 6 km/jam.
Diperkirakan hujan akan turun di wilayah Kabupaten Malang mulai sekitar pukul 12.00 siang.
Beberapa wilayah Kabupaten Malang yang diperkirakan BMKG akan turun hujan adalah: kecamatan Ampelgading, Tirtoyudo, Dampit, Wajak, Poncokusumo, Tumpang, Jabung, Singosari, Pujon, Kasembon, Karangploso dan Singosari.
Diantara wilayah-wilayah kecamatan itu, nanti hujan yang turun bisa deras bahkan bisa sampai disertai petir.
Hujan Siang Hari
Sementara itu Kota Batu diperkirakan juga akan turun hujan hingga pukul 14.00 siang hari ini.
Bahkan diperkirakan siang nanti juga akan turun hujan deras disertai petir. Saat ini tingkat presipitasi di Kota Batu telah berubah semakin naik menjadi 20%.
Presipitasi adalah presipitasi adalah proses dimana awan mencair karena suhu udara yang tinggi dan menyebabkan terjadinya hujan.
Masyarakat diimbau untuk mengantisipasi segala sesuatunya, terutama untuk mereka yang sedang bepergian dan berwisata di akhir pekan ini karena ada perkiraan dari BMKG bahwa hari ini, hujan deras disertai petir akan turun di beberapa wilayah Kecamatan di Kabupaten Malang, dan hujan sejak pagi Kota Batu. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: BMKG Memperkirakan Hujan Petir Hari Ini di Kabupaten Malang
Pewarta | : Widodo Irianto |
Editor | : Deasy Mayasari |