https://jatim.times.co.id/
Berita

Kecelakaan Kerja, Nakhoda KM Pulau Kijang Tewas di Perairan Arafura

Selasa, 02 November 2021 - 12:37
Kecelakaan Kerja, Nakhoda KM Pulau Kijang Tewas di Perairan Arafura Nakhoda KM Pulau Kijang meninggal saat berlayar di perairan Arafura. (FOTO: Ryan/TIMES Indonesia)

TIMES JATIM, PROBOLINGGO – Kecelakaan kerja terjadi di KM Pulau Kijang, milik PT. Berkah Aneka Laut. Kecelakaan kerja itu, menewaskan nakhoda kapal, Hendrik, 65 tahun, warga Mojokerto, Jawa Timur. Oleh rekan sesama ABK, jasad korban kemudian dievakuasi ke PPP Mayangan, Kota Probolinggo.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan kerja terjadi pada 10 Oktober 2021 sekitar, pukul 09.00 WIT di perairan Arafua. Mendapati nakhodanya mengalami kecelakaan kerja dan tewas, ABK KKM kapal KM. Pulau Kijang melalui telepon, menginfokan kepada pemilik kapal PT. Berkah Aneka Laut.

“Kecelakaan kerja, waktu membetulkan cas aki kapal. Dadanya sampai bolong dan jempol tangannya mengering,” kata Nahkoda pengganti, Sucipto, Selasa (02/11/2021).

Korban.jpgEvakuasi dilakukan di PPP Mayangan. (FOTO: Ryan/TIMES Indonesia)

Sebelum jasad dievakuasi ke darat, petugas dari Karantina Kesehatan Pelabuhan, lakukan sejumlah pemeriksaan. Pada ABK lain, antisipasi adanya penyakit menular atau hal lain.

Kepala pos Kamla Mayangan, Lettu Laut Pelaut Eko Meiyanto menyebut, pihaknya hanya melakukan pengamanan evakuasi jasad. Dari perairan Probolinggo, menuju pelabuhan.

"Kami juga bawa jajaran samping, seperti petugas medis KKP. Alhamdulillah evakuasi berjalan lancar,” katanya. Selanjutnya, jasad nahkoda KM Pulau Kijang yang alami kecelakaan kerja, dibawa ke Kamar Mayat RSUD dr. Saleh Kota Probolinggo untuk kepentingan otopsi. (*)

Pewarta : Ryan H
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jatim just now

Welcome to TIMES Jatim

TIMES Jatim is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.